SuaraRiau.id - Wisata berkuda bisa menjadi pilihan rekreasi sekaligus mencoba sensasinya di tengah pandemi Covid-19. Seperti yang ditawarkan wisata berkuda atau Horse Power Tambusai, Kota Pekanbaru.
Lokasi wisata ini terletak di tengah Kota Bertuah tepatnya di seberang Mal SKA Pekanbaru.
"Lokasi wisata berkuda sangat mudah dijangkau karena berada disamping Mal SKA, atau berlokasi di Jalan Tuanku Tambusai, Jalan Soekarno-Hatta, Kelurahan Labuh Baru, Kecamatan Payung Sekaki, Kota Pekanbaru, atau dengan jarak tempuh 14 menit dari kantor Gubernur Riau," kata Eric, Manajer wisata berkuda atau Horse Power Tambusai, di Pekanbaru, Jumat (30/10/2020).
Dilansir Antara, menurut Eric, pandemi Covid-19 tidak menyurutkan minat masyarakat untuk berwisata karena kebutuhan masyarakat terhadap sarana rekreasi yang menerapkan protokol kesehatan masih diinginkan kendati dilakukan di alam terbuka.
Ia mengatakan, wisata di alam terbuka, adalah pilihan tepat apalagi pada masa pandemi Covid-19 ini tentu mengakibatkan pengunjung ragu berwisata di ruang tertutup, sehingga manajemen wisata harus membuat strategi dan kiat khusus agar wisatawan makin banyak berkunjung.
"Pengunjung makin meminati untuk menguji adrenalinnya, karena selain berkuda di Horse Power Tambusai, kami juga menyediakan lima arena memanah sambil berkuda yang menguji konsentrasi penunggang kuda," ucapnya.
Wisata Horse Power Tambusai ini, kata Eric lagi, ditawarkan untuk mengajak warga Kota Pekanbaru gemar berkuda sembari menikmati wisata sekaligus sebagai arena belajar berkuda dan memanah.
Ia juga mengatakan kuda merupakan salah satu alat transportasi mewah yang digunakan manusia pada abad keenam Masehi, dan 15 abad yang lalu, Rasulullah pernah bersabda, "Segala sesuatu yang tidak berkaitan dengan zikir dan menyebut nama-Nya maka itu adalah senda gurau semata, kecuali empat perkara yakni memanah, latihan menunggang kuda, bermain dengan keluarga, dan belajar berenang".
"Awal wisata ini dibuka karena berkuda dan memanah adalah sunnah Nabi yang banyak kebaikan jadi dengan adanya tempat wisata Horse Power Tambusai ini bisa mengajak yang lain untuk dapat kebaikan yang sama pula," katanya.
Sementara itu, tiket masuk ke objek wisata Horse Power Tambusai Pekanbaru ini hanya dikenakan Rp 35.000 per orang dan sudah bisa menunggang kuda dengan mengelilingi lapangan Horse Power Tambusai, yang didampingi seorang pelatih profesional.
Berita Terkait
-
Bicara Isu Lingkungan, Irjen Herry Heryawan: Konsep Green Policing Solusi Atas Tantangan Zaman
-
Heboh Napi Dugem dan Pesta Narkoba di Rutan Pekanbaru, Komisi XIII DPR: Usut Tuntas!
-
9 Kuliner Khas Lezat Pekanbaru yang Bikin Wisatawan Jatuh Hati
-
Menikmati Lupis di Warung Lintau Pekanbaru, Cita Rasa Tak Terlupakan
-
Menikmati Hidangan Istimewa dan Kuah Gurih di Sup Tunjang Pertama Pekanbaru
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- 7 Rekomendasi Sabun Pemutih Wajah, Harga Terjangkau Kulit Berkilau
Pilihan
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
Terkini
-
Jalan Tol Padang-Pekanbaru Ruas Padang-Sicincin Segera Beroperasi Penuh
-
Selamat! Saldo DANA Kaget Gratis Untukmu, Tinggal Klik Sambil Rebahan
-
Sempat Terhenti, Makan Bergizi Gratis di Dumai dan Pekanbaru Dilanjutkan Kembali
-
Mengenal Kenaf, Tanaman Dikira Ganja Sempat Gegerkan Warga Pekanbaru
-
Empat Tahanan Dugem di Rutan Pekanbaru Dipindah ke Nusakambangan