Scroll untuk membaca artikel
Eko Faizin
Jum'at, 02 Oktober 2020 | 08:04 WIB
Telur puyuh bertuliskan Allah. (Kanalkalimantan.com)

SuaraRiau.id - Telur puyuh langka berlafaz Allah pertama kali ditemukan Musadat (60). Ia merupakan warga Pangeran Abdurrahman, Gang Rahmat Abadi RT 23 Kelurahan Keraton pada Kamis (1/10/2020) siang.

Hal ini membuat warga Martapura Kabupaten Banjar Kalimantan Barat (Kalbar) heboh.

Musadat sehari-hari bekerja sebagai pedagang telur puyuh masak, tidak menyangka akan menemukan telur puyuh betuliskan lafaz Allah.

Penemuan tersebut berawal saat dia akan mengupas beberapa butir telur burung puyuh. Namun, dia dikejutkan dengan satu telur puyuh yang akan dikupasnya.

"Ketika mau mengupas telur puyuh, saya kaget ada satu butir telur puyuh yang bertulisan lafaz Allah," katanya seperti dilansir Kanalkalimantan.com-jaringan Suara.com.

Tak ingin telur puyuh tersebut rusak dan pecah, dia berinisiatif menaruhnya di dalam wadah plastik serta diberi alas kapas agar awet.

"Semoga telur puyuh nya tidak pecah dan bisa bertahan lama," harapnya.

Load More