SuaraRiau.id - Pemerintah Kota Pekanbaru di Provinsi Riau akan mendukung operasi Rumah Sakit Apung Nusa Waluya II milik Yayasan Dokter Peduli untuk kegiatan bakti sosial.
Pelaksana Harian Kepala Dinas Kesehatan Kota Pekanbaru dr Zaini Rizaldy mengatakan nantinya rumah sakit apung akan menyediakan pelayanan kesehatan gratis bagi warga, termasuk pelayanan bedah minor.
Ia mengatakan bahwa saat ini pengelola rumah sakit apung masih melengkapi dokumen untuk mengurus perizinan operasi.
Asisten I Sekretariat Daerah Kota Pekanbaru Azwan mengatakan, pemerintah kota sudah mengadakan pertemuan dengan tim rumah sakit apung pada Kamis (24/9/2020) membahas perizinan dan dukungan dari pemerintah.
"Kita sudah berkoordinasi dengan rumah sakit apung terkait bakti sosial dari dokter yang peduli terkait surat permohonan dukungan," kata Azwan, Sabtu (26/9/2020)
Menurut dia, pemerintah kota mengkoordinasi instansi pemerintah untuk memberikan dukungan tenaga medis, bahan bakar minyak, tenda peleton, dan air bersih untuk pelayanan rumah sakit apung.
Pemerintah kota, ia mengatakan, juga sudah meminta Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan membantu pengelolaan limbah medis serta meminta bantuan kepolisian dan Satuan Polisi Pamong Praja untuk mendukung pengamanan operasi rumah sakit apung.
"Intinya adalah bagaimana Rumah Sakit Apung ini beroperasi maksimal dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat Pekanbaru," katanya.
Rumah Sakit Apung Nusa Waluya II yang tiba dari Surabaya pekan lalu saat ini sandar di Sungai Siak di Kota Pekanbaru. Rumah sakit apung itu dilengkapi dengan 30 kamar dan peralatan pendukung pelayanan kesehatan.
Baca Juga: Tol Pekanbaru-Dumai Telah Diresmikan, Ini Pesan Jokowi untuk Riau
Antara
Berita Terkait
-
Mau Coba Tol Pekanbaru-Dumai? Dua Minggu Gratis Mulai Hari Ini
-
ASN Tak Netral: Ada Camat, Plt Kepala Dinas, Apa Mereka Tak Paham Aturan
-
Arahan Menkes, Bed ICU RS Darurat Wisma Atlet Bakal Dikurangi, Mengapa?
-
Tol Pekanbaru-Dumai, Jalur Unik dengan Lima Perlintasan Gajah
-
Riau Tambah 195 Positif Covid-19, Sembuh 174 dan 5 Meninggal
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Ledakan Pipa Gas di Indragiri Hulu Rusak 5 Rumah Warga Desa Tani Makmur
-
Seleksi Terbuka 69 Jabatan Kepsek SMA/SMK di Riau, Ini Syarat dan Tahapannya
-
Harimau Kembali Gegerkan Warga Siak, Kali Ini Nyaris Terkam Pemancing
-
Jaksa Panggil Setwan Terkait Tunjangan Perumahan Dinas Anggota DPRD Siak
-
BRI dan Kemenpora Perkuat Masa Depan Atlet SEA Games 2025