Imlek 2022 Masih Pandemi, Pengunjung Vihara Surya Dharma Pekanbaru Dibatasi

Warga Tionghoa datang silih berganti ke vihara yang terletak di kawasan Jalan Angkasa, Pekanbaru tersebut.

Eko Faizin
Selasa, 01 Februari 2022 | 20:44 WIB
Imlek 2022 Masih Pandemi, Pengunjung Vihara Surya Dharma Pekanbaru Dibatasi
Warga berdoa di Vihara Surya Dharma Pekanbaru pada Imlek 2022. [Laras Olivia/Riauonline]

SuaraRiau.id - Pelaksanaan doa pada perayaan Imlek di Vihara Surya Dharma Pekanbaru dilakukan bergantian, Selasa (1/2/2022).

Warga Tionghoa datang silih berganti ke vihara yang terletak di kawasan Jalan Angkasa, Pekanbaru tersebut.

"Mereka sudah datang secara bergantian ke vihara pada perayaan Imlek hari ini," kata Pengurus Vihara Surya Dharma, Yandi Lim kepada Riauonline.co.id--jaringan Suara.com, Selasa (1/2/2022) siang.

Satu persatu masyarakat Tionghoa yang datang ke vihara pun memanjatkan doa pada momen tahun baru Imlek.

Dikatakan Yandi, ada pembatasan terhadap jumlah masyarakat yang hendak beribadah di vihara. Apalagi saat ini Kota Pekanbaru masih dalam kondisi pandemi Covid-19.

Imlek kali ini sejumlah masyarakat Tionghoa melaksanakan ibadah di rumah. Ia menyebut bahwa masyarakat Tionghoa juga bakal meramaikan vihara pada esok hari.

"Kalau jumlah yang datang masih belum bisa dipastikan, soalnya kondisi masih pandemi. Kalau pas normal saat Imlek bisa ratusan orang," ujar dia.

Yandi mengatakan bahwa pengurus sudah menata vihara jelang puncak perayaan Imlek. Suasana vihara tampak rapi pada momen Perayaan Imlek.

Diketahui, perayaan Imlek tahun ini dilakukan dengan protokol kesehatan Covid-19 sama seperti 2021. Ditambah lagi, kasus varian Omicron sedang merebak di Tanah Air.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak