SuaraRiau.id - Kepala Kantor Staf Kepresidenan Moeldoko dikabarkan mundur dari jabatannya di pemerintahan pada hari ini, Jumat, 9 April 2021.
Menanggapi kabar itu, salah satu tenaga Ahli KSP, Ali Mochtar Ngabalin pun memberikan pernyataan soal tersebut.
Ngabalin sendiri menegaskan bahwa atasannya masih dalam posisi aman sebagai KSP. Oleh sebabnya dia menangkis kabar burung tersebut.
“Enggak, Pak Moel aman lah baik,” ujar Ali Ngabalin dikutip dari Hops.id--jaringan Suara.com pada Jumat, 9 April 2021.
Ketika ditanya apakah Moeldoko tidak akan mundur, Ngabalin justru meresponnya dengan tertawa dan menyebut kmebali menyebut bahwa posisinya aman.
Ia menegaskan soal kondisi Kantor Staf Presiden saat ini, yakni baik-baik saja dan tidak ada masalah apapun yang perlu dirisaukan.
“Ya kita dari Kantor Staf Presiden baik saja,” jelas Ali Ngabalin
Lebih lanjut, pada saat disinggung dan ditanya soal jumpa pers mundurnya Moeldoko yang diselenggarakan pada siang ini, Ali Ngabalin menjelaskan bahwa itu sebatas konferensi pers biasa saja.
“Aman itu ya. Tidak apa-apa, jumpa pers seperti biasa. Insya Allah tidak (ada pengunduran diri),” jelas Ali.
Kendati demikian Ali Ngabalin meminta agar masyarakat alias khalayak mendoakan Moeldoko agar baik-baik saja.
“Iya-iya, yakin ya bismillah ya. Doakan Pak Moel ya, doakan Pak Moel,” pungkas Ali.
Sebagaimana diketahui, sebelumnya kabar tentang pengunduran diri KSP Moeldoko ini beredar seiring tersebarnya undangan kepada media untuk hadir dalam jumpa pers yang akan dilakukan Moeldoko di Lobi Gedung Bina Graha, Komplek Istana Kepresidenan.
Rencananya jumpa pers yang akan dihadiri oleh pria yang beberapa waktu lalu sempat datang ke Kongres Luar Biasa (KLB) Demokrat tersebut bakal digelar usai salat Jumat, tepatnya pada pukul 13.45 WIB.