SuaraRiau.id - Dalam rangka mendukung kelancaran dan kenyamanan pemudik selama musim Hari Raya Idul Fitri atau Lebaran 2025, PT Permodalan Nasional Madani (PNM) turut berpartisipasi dalam program Posko Mudik Bersama BUMN.
Salah satu posko yang didukung oleh PT Permodalan Nasional Madani hadir di ruas Tol Balikpapan-Samarinda, tepatnya di Tempat Istirahat dan Pelayanan (TIP) KM 36 A/B.
Posko Mudik Bersama BUMN tersebar di 42 titik di seluruh Indonesia, termasuk di Padang dan Kalimantan Timur.
PNM turut berkontribusi dalam memberikan layanan terbaik bagi para pemudik. Berbagai fasilitas disediakan di posko ini, antara lain tempat istirahat yang nyaman, layanan obat gratis, serta snack untuk menemani perjalanan pemudik.
Baca Juga: PNM Gandeng Awak Media Salurkan Bantuan di Bulan Ramadan
Direktur Utama PNM, Arief Mulyadi, menyampaikan bahwa kehadiran Posko Mudik Bersama BUMN ini merupakan bentuk kepedulian PNM dalam mendukung kenyamanan dan keselamatan pemudik.
"Kami memahami bahwa perjalanan mudik merupakan momen yang sangat dinantikan oleh masyarakat untuk berkumpul bersama keluarga di kampung halaman," ujar Arief.
Dia juga menjelaskan bahwa pihaknya memastikan para pemudik bisa menikmati fasilitas yang dihadirkan di posko tersebut.
Fasilitas itu dibuat sedemikian rupa agar para pemudik Lebaran bisa beristirahat dengan nyaman mulai dari layanan kesehatan hingga yang lainnya.
"Oleh karena itu, melalui program ini, kami ingin memastikan para pemudik dapat beristirahat dengan nyaman, mendapatkan fasilitas kesehatan, serta menikmati perjalanan dengan lebih aman dan menyenangkan," jelas Arief Mulyadi.
Baca Juga: PNM Mercusiar: Silaturahmi Bersama Media, Perkuat Sinergi untuk Pemberdayaan Ekonomi
Direktur Utama PNM itu berharap dengan adanya Posko Mudik Bersama BUMN ini, para pemudik dapat menikmati perjalanan dengan lebih tenang dan tetap menjaga kesehatan hingga tiba di tujuan.
PT Permodalan Nasional Madani bersama BUMN lainnya akan terus berkomitmen untuk memberikan layanan terbaik bagi masyarakat Indonesia.
Diketahui, Hari Raya Idul Fitri 1446 H jatuh pada Senin 31 Maret 2025. Lebaran tahun ini akan meriah karena dilaksanakan serentak, baik versi pemerintah dan organisasi keagamaan Islam.
Sejumlah pelayanan dihadirkan demi kemudahan dan kenyamanan selama perjalanan agar masyarakat yang mudik bisa berkumpul dengan keluarga tercinta.
Tentang PNM
Mengutip laman pnm.co.id, PT Permodalan Nasional Madani (Persero), selanjutnya disingkat PT PNM (Persero) didirikan berdasarkan Peraturan Pemerintah RI Nomor 38 Tahun 1999 tanggal 25 Mei 1999 tentang Penyertaan Modal Negara Republik Indonesia untuk Pendirian Perusahaan Perseroan (Persero) Dalam Rangka Pengembangan Koperasi, Usaha Kecil Dan Menengah.
Adapun maksud dan tujuan pendirian PT PNM (Persero) dalam Pasal 2 Peraturan Pemerintah RI No. 38 tahun 1999 disebutkan untuk menyelenggarakan:
(a). Pertama, jasa pembiayaan termasuk kredit program dan jasa manajemen untuk pengembangan koperasi, usaha kecil dan menengah; dan
(b). Kedua, kegiatan usaha lainnya guna menunjang pelaksanaan kegiatan pada huruf a di atas.
Sesuai akta pendirian PT PNM (Persero) Nomor 1 tertanggal 1 Juni 1999 yang dibuat di hadapan Notaris Ida Sofia SH, maksud dan tujuan perusahaan ialah: melaksanakan serta menunjang kebijaksanaan dan program pemerintah di bidang ekonomi dan pembangunan nasional pada umumnya, khususnya di bidang pemberdayaaan dan pengembangan koperasi usaha kecil dan menengah, dengan menerapkan prinsip-prinsip Perseroan terbatas.
Pada periode awal PT Permodalan Nasional Madani beroperasi dengan 6 kantor cabang di antaranya Bandung, Surabaya, Makassar, Semarang dan Medan serta Padang.
Kegiatan usaha pemberdayaan UMKMK dilaksanakan secara tidak langsung yaitu melalui Lembaga Keuangan Mitra, seperti bank umum, BPR dan koperasi dengan skema kredit program.
Berita Terkait
-
Cegah Kepadatan Arus Balik Lebaran, Pemudik Akan Dialihkan Lewat Tol Fungsional Jakarta-Cikampek II
-
Jumlah Pemudik Turun, Rano Karno: Mungkin karena Ekonomi
-
Jangan Nekat! Ini Bahaya Mematikan Tidur di Mobil dengan AC Nyala Saat Mudik
-
Ratusan Ribu Pemudik Diprediksi Bakal Kembali ke Jakarta Pakai Kereta, Masuk Berkala hingga 11 April
-
Arus Balik Lebaran 2025 Apakah Ganjil Genap Berlaku? Cek Jadwal dan Titiknya
Tag
Terpopuler
- Menguak Sisi Gelap Mobil Listrik: Pembelajaran Penting dari Tragedi Ioniq 5 N di Tol JORR
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Dibanderol Setara Yamaha NMAX Turbo, Motor Adventure Suzuki Ini Siap Temani Petualangan
- Daftar Lengkap HP Xiaomi yang Memenuhi Syarat Dapat HyperOS 3 Android 16
- Xiaomi 15 Ultra Bawa Performa Jempolan dan Kamera Leica, Segini Harga Jual di Indonesia
Pilihan
-
Libur Lebaran, Polresta Solo Siagakan Pengamanan di Solo Safari
-
Dipermak Nottingham Forest, Statistik Ruben Amorim Bersama MU Memprihatinkan
-
Partai Hidup Mati Timnas Indonesia vs China: Kalah, Branko Ivankovic Dipecat!
-
Kronologi Pemerkosaan Jurnalis Juwita Sebelum Dibunuh, Terduga Pelaku Anggota TNI AL
-
Mees Hilgers Dituduh Pura-pura Cedera, Pengamat Pasang Badan
Terkini
-
5 Tahun Tak Bisa Pulang, Bu Atun Bersyukur Ada Program Mudik Gratis dari BUMN
-
Gubri Abdul Wahid Ungkap Rencana Hadapi 'Badai' Efisiensi Anggaran
-
Polda Riau Ungkap Penyebab Penikaman Polisi hingga Berujung Maut
-
BRImo Siap Mendukung Transaksi Selama Libur Lebaran 2025 Seru dan Mudah!
-
Sebanyak 1 Juta AgenBRILink BRI Siap Tangani Transaksi dan Pembayaran Sepanjang Lebaran 1446 H