SuaraRiau.id - Polres Siak menggelar kegiatan olahraga bersama dalam rangka Cooling System Pilkada Siak dengan tema harmoni menuju Pilkada Damai Siak 2024, Sabtu (23/11/2024) pagi.
Kegiatan ini dihadiri Forkopimda setempat, termasuk Kapolres Siak AKBP Asep Sujarwadi, Pjs Bupati Siak Drs Indra Purnama, Dandim 0322 Siak Letkol Arh Ryanto Budi Nugroho, Ketua KPU Said Dharma Setiawan, Ketua Bawaslu Zulfadli Nugraha dan seluruh PJU serta Kapolsek jajaran Polres Siak.
Kegiatan dimulai dengan senam bersama yang diikuti oleh ketiga pasangan calon bupati dan wakil bupati Siak. Mereka adalah pasangan calon nomor urut 1, Irving Kahar Arifin-Sugianto, nomor urut 2, Afni Zulkifli-Syamsurizal dan nomor urut 3, Alfedri-Husni Merza. Senam bersama ini menjadi simbol persatuan dan kebersamaan dalam menyambut pesta demokrasi yang akan datang.
Setelah senam, kegiatan dilanjutkan dengan latihan menembak yang diadakan di lapangan tembak Presisi Polres Siak. Latihan ini tidak hanya bertujuan untuk meningkatkan keterampilan menembak, tetapi juga sebagai bagian dari sinergi antara pihak keamanan dan calon pemimpin daerah dalam menciptakan situasi yang aman dan kondusif menjelang Pilkada.
Kapolres Siak dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada seluruh yang hadir serta menekankan pentingnya kegiatan ini sebagai upaya untuk menciptakan Pilkada yang aman, sejuk, damai, dan beradab.
"Kami berharap melalui kegiatan ini, semua pihak dapat berkomitmen untuk menjaga keamanan dan ketertiban selama proses pemilihan berlangsung," ujarnya.
Sementara Pjs Bupati Siak menyambut baik kegiatan yang diinisiasi Kapolres Siak ini dan juga menyampaikan harapannya agar kegiatan ini dapat menjadi contoh bagi masyarakat Siak untuk berpartisipasi aktif dalam menjaga keamanan dan kedamaian selama Pilkada.
"Mari kita tunjukkan bahwa Siak adalah daerah yang ramah,aman serta beradab dan siap menyambut pesta demokrasi dengan damai," tegasnya.
Kegiatan olahraga bersama ini diharapkan dapat memperkuat tali silaturahmi antar calon pemimpin dan masyarakat, serta memberikan pesan positif bahwa Pilkada harus dilaksanakan dengan semangat kebersamaan dan saling menghormati. Dengan demikian, Kabupaten Siak dapat menjalani proses demokrasi yang berkualitas dan beradab.
Baca Juga: Dirsamapta Polda Riau Apresiasi Polres Siak Terkait Kesiapan Pengamanan Pilkada
Kontributor : Alfat Handri
Berita Terkait
-
PDIP Tegaskan Kedekatan Megawati-Prabowo Tak Ubah Sikap Tolak Pilkada Tidak Langsung
-
BW Semprot Wacana Pilkada Lewat DPRD: Biaya 37 T Mahal, Makan Gratis 268 T Dianggap Penting
-
E-Voting dan Masa Depan Pemilu Indonesia, Sudah Siapkah Kita?
-
Pilkada Lewat DPRD: Ketika Efisiensi Berhadapan dengan Hak Pilih Rakyat
-
Kata Dasco soal Usulan Pilkada Via E-Voting: Semua Akan Dikaji, Terutama Keamanannya
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapa yang Meminta Iman Rachman Mundur dari Dirut BEI?
-
Skandal Sepak Bola China: Eks Everton dan 72 Pemain Dijatuhi Sanksi Seumur Hidup
-
Iman Rachman Mundur, Penggantinya Sedang Dalam Proses Persetujuan OJK
-
Purbaya: Mundurnya Dirut BEI Sentimen Positif, Saatnya Investor 'Serok' Saham
-
5 Fakta Menarik Cheveyo Balentien: Pemain Jawa-Kalimantan yang Cetak Gol untuk AC Milan
Terkini
-
PNM Optimis Pemberdayaan Jadi Penguat Usaha Ultra Mikro
-
Awal 2026, Karhutla Sudah Terjadi di 10 Kabupaten/Kota Riau
-
5 City Car Bekas Murah untuk Guru Honorer, Pajak Ringan dan Efisien
-
Honda Jazz atau Toyota Yaris? Mobil Bekas Stylish Pilihan Anak Muda
-
Wanita Tabrak Petugas Marka Jalan hingga Tewas di Pekanbaru Ditangkap