SuaraRiau.id - Sejumlah pasangan calon dalam Pemilihan Gubernur (Pilgub) Riau yang akan digelar serentak November mendatang mulai bermunculan.
Figur tersebut di antaranya Syamsuar-Mawardi Saleh, Muhammad Nasir-HM Wardan dan kabar Abdul Wahid-SF Hariyanto. Baru-baru ini, pasangan Edy Natar Nasution berpasangan dengan M Harris.
M Harris mengaku sudah ada kesepakatan untuk bersama mewujudkan Riau maju dan bermartabat dengan mantan Gubernur Riau, Edy Natar.
Harris menyampaikan jika setelah adanya komunikasi yang intens dan kesepakatan keduanya untuk berjuang mendapatkan perahu partai sebagai modal untuk bisa berlayar di Pilgub Riau 2024.
Baca Juga: Wardan Dipecat dari Jabatan Ketua Golkar Indragiri Hilir, Terkait Pilgub Riau?
"Kemarin beliau (Edy Natar) silaturahmi ke rumah saya dan kami berdua bercerita dan saling meyakinkan satu sama lain, intinya kami sejalan dan kepentingan kami juga sama untuk Riau ke depannya yang lebih baik dan lebih maju," ujar eks Bupati Pelalawan dua periode tersebut, Senin (22/7/2024).
Menurut Harris, majunya dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Riau tidak ada kepentingan pribadi, melainkan untuk kepentingan Bumi Lancang Kuning ini ke depan.
"Kami insya Allah akan bersama-sama meyakinkan DPP partai ke Jakarta. Soal posisi itu terserah yang pasti kita berdua sudah berkomitmen bersama membangun Riau" terang politisi senior Riau ini.
Sementara itu, Edy Natar sudah membangun komunikasi politik dengan beberapa partai seperti NasDem, PAN, PKB serta PDIP yang telah dijadwalkan bertemu Dispilkada DPP PDIP pada Sabtu (27/7/2024).
"Insya Allah, besok Selasa (hari ini) saya akan ke Jakarta bersama Pak Harris menghadap beberapa Ketua Umum Partai yang sudah dijadwalkan untuk bertemu. Mohon doa dan dukungan agar semua berjalan lancar," ujar mantan Dandrem 031 Wirabima tersebut.
Baca Juga: Pilgub Riau Diprediksi Ada 3 Pasangan Calon, Syamsuar-Mawardi Saleh Tancap Gas
Berita Terkait
-
PDIP Minta Prabowo Tegur Jokowi yang Terlalu Jauh Cawe-cawe di Pilkada 2024
-
Maruarar Sirait Sebut Pram-Rano Bakal Ditinggal Pemilih Nonmuslim Usai Didukung Anies, PDIP Lapor Bawaslu
-
Disebut Jadi Daerah Rawan Manipulasi Pilkada, Kubu Pramono-Rano Perketat Awasi Perbatasan Jakarta
-
Cak Lontong 'Ronda' Amankan Suara Pramono-Rano di Masa Tenang Pilkada
-
Pemilik Followers Terbanyak di Indonesia, Akun IG Raffi Ahmad Malah Jadi Sarana Kampanye: Digaji Berapa Ya?
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bau Badan Rayyanza Sepulang Sekolah Jadi Perbincangan, Dicurigai Beraroma Telur
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Review Smartphone iQOO Terbaru 2024 dan Spesifikasinya
-
Dukung Gaya Hidup Sehat, BRI dan OPPO Berkolaborasi di OPPO Run 2024
-
Jelang Pencoblosan, Kapolres Ajak Semua Paslon Pilkada Siak Olahraga Bersama
-
Beli Rumah Lebih Mudah, Ayo ke KPR BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya
-
Kasus Polisi Tembak Polisi di Sumbar, Kompolnas Minta Polda Selidiki Penyebab