SuaraRiau.id - Seorang pria bule mengalami hal yang tidak menyenangkan saat membeli SIM card atau kartu SIM ponsel. Pengalaman ini diunggah di media sosial dan dibagikan kembali oleh akun @galeririau pada Selasa (25/6/2024).
Pada video viral berdurasi 22 detik itu, pria bule menanyakan harga kartu SIM kepada pedagang dengan bahasa Inggris. Pedagang lalu menjawab bahwa harga kartu SIM itu Rp500 ribu.
Pria ini lalu menjawab dengan bahasa Indonesia, bahwa harga Rp500 ribu terlalu mahal untuk sebuah kartu SIM. Mendengar hal itu, pedagang lalu menurunkan harga kartu menjadi Rp400 ribu.
Si bule pun kembali menawar kartu SIM itu. Dia menyebut bahwa kartu SIM seperti itu biasanya dihargai Rp50 ribu saja. Pedagang kembali menurunkan harga menjadi Rp300 ribu.
Baca Juga: Viral Ibu-ibu PKK Siak Kompak Joget Sambil Nyawer saat Bimtek di Bandung
Masih berbicara dengan bahasa Indonesia, pria bule ini kembali menyebutkan bahwa harga yang diberikan penjual masih terlalu mahal. Dirinya kembali menawar agar pedang tersebut menurunkan harganya.
Penjual kartu SIM itu masih menjawab dengan bahasa Inggris dan kembali menurunkan harga kartu SIM menjadi Rp250 ribu.
Ternyata pengalaman ini tak hanya dialami oleh orang asing atau bule. Salah seorang warganet di kolom komentar mengaku pernah mendapat perlakuan yang sama saat di bandara. Hal ini disampaikan pemilik akun @rin***.
"Aku pernah jg gitu waktu pulang kerja di bandara beli kartu simpati harganya 250 rb. karna keadaan hrs beli kartu buat kontak keluarga yg jemput terpaksa beli..." tulisnya di kolom komentar.
Unggahan ini mendapat beragam komentar dari warganet. Salah satunya @ajo*** yang mengingatkan agar para pedagang lebih jujur saat bertransaksi.
Baca Juga: Heboh 'Air Mancur' Nyembur di Jalan Pekanbaru, Publik: Tinggal Kasih Lighting
"Berdagang dengan jujur walaupun dengan orang asing, InsyaAllah rezeki akan mengalir deras menghampiri," tulis @ajo*** di kolom komentar.
Berita Terkait
-
Viral! Wanita Ini Punya Cara Jitu Bungkam Pertanyaan 'Nyinyir' saat Lebaran, Kaosnya Bikin Ngakak!
-
Viral Cara Wanita Hindari Pertanyaan 'Kapan Kawin' Saat Lebaran, yang Tanya Kena Mental
-
Viral Video Nenek dan Cucunya Selamat dari Maut usai 15 Jam Terjebak di Reruntuhan Gempa Myanmar
-
Anies Lancar Ngobrol Bahasa Inggris dengan Bule, Publik Sentil Mantan Presiden
-
Ditransfer Uang dari Raffi Ahmad, Nunung Ogah Terima Rumah dari Sule: Gak Mau Repotin Orang
Terpopuler
- Dedi Mulyadi Syok, Bapak 11 Anak dengan Hidup Pas-pasan Tolak KB: Kan Nggak Mesti Begitu
- JakOne Mobile Bank DKI Diserang Hacker? Ini Kata Stafsus Gubernur Jakarta
- Review Pabrik Gula: Upgrade KKN di Desa Penari yang Melebihi Ekspektasi
- Harga Tiket Pesawat Medan-Batam Nyaris Rp18 Juta Sekali Penerbangan
- Rekaman Lisa Mariana Peras Ridwan Kamil Rp2,5 M Viral, Psikolog Beri Komentar Menohok
Pilihan
-
Hasil Akhir! Pesta Gol, Timnas Indonesia U-17 Lolos Piala Dunia
-
Hasil Babak Pertama: Gol Indah Zahaby Gholy Bawa Timnas Indonesia U-17 Unggul Dua Gol
-
BREAKING NEWS! Daftar Susunan Pemain Timnas Indonesia U-17 vs Yaman
-
Baru Gabung Timnas Indonesia, Emil Audero Bongkar Rencana Masa Depan
-
Sosok Murdaya Poo, Salah Satu Orang Terkaya di Indonesia Meninggal Dunia Hari Ini
Terkini
-
Ramai-ramai Pimpinan Pejabat di Pekanbaru Dibelikan Mobil Mewah untuk Dinas
-
Pemkot Pekanbaru Beli Mobil Dinas Rp1,7 M saat Defisit Anggaran, Pengamat Singgung Pengkhianatan
-
Harta Kekayaan Agung Nugroho, Wali Kota Pekanbaru Disorot gegara Pemkot Beli Alphard
-
Bisa-bisanya Pemkot Pekanbaru Beli Alphard saat Defisit Anggaran, Pengamat: Perilaku Hedon!
-
Strategi Global BRI: Memberdayakan UMKM Menuju Sukses Internasional, Ini Salah Satu Contohnya