SuaraRiau.id - Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) memberikan surat dukungan kepada Kasmarni dan Bagus Santoso di Pemilihan Kepala Daerah atau Pilkada Bengkalis 2024.
Penyerahan SK terhadap petahana Bupati dan Wakil Bupati Bengkalis tersebut berlangsung di Kantor DPW PKB Riau, Pekanbaru pada Rabu (19/6/2024).
Ketua PKB Riau, Abdul Wahid yang menyerahkan langsung SK tersebut menyatakan jika kepemimpinan Kasmarni dan Bagus Santoso, telah mendapat apresiasi dari seluruh masyarakat Bengkalis.
"Apalagi kekompakan, keserasian, dan keharmonisan yang diciptakan membuat suasana di Kabupaten Bengkalis tampak adem dan tentram," katanya dikutip dari Riauonline.co.id--jaringan Suara.com, Rabu (19/6/2024).
Abdul Wahid menyatakan, penyerahan SK kepada calon kepala daerah merupakan perdana dilakukan oleh PKB untuk pasangan Kasmarni dan Bagus Santoso.
"DPP PKB sudah merekomendasikan dan menetapkan Surat Keputusan mengusung Bu Kasmarni dan Pak Bagus sebagai Kepala Daerah Bengkalis dan Wakil Kepala Daerah Bengkalis tahun 2024, saya yakin, Bu Kasmarni dan Pak Bagus Santoso adalah pasangan yang cocok untuk memimpin Kabupaten Bengkalis untuk periode berikutnya," ucap anggota DPR RI ini.
Sementara itu, Kasmarni menyampaikan terima kasih atas kepercayaan dari PKB yang telah menyerahkan SK dukungan kepadanya dan Calon Wakil Bupati Bengkalis Bagus Santoso.
"Insya Allah kami akan pegang teguh amanah ini dan bersama kembali memimpin Kabupaten Bengkalis untuk periode berikutnya," ungkap Kasmarni.
Lebih lanjut, dia juga memohon doa dan dukungan khususnya dari PKB, agar bersama-sama bisa memenangkan pasangan Kasmarni-Bagus Santoso pada perhelatan Pilkada 2024-2029.
Baca Juga: Sejumlah Nelayan asal Bengkalis Ditahan Angkatan Laut Malaysia
Berita Terkait
-
PDIP Tegaskan Kedekatan Megawati-Prabowo Tak Ubah Sikap Tolak Pilkada Tidak Langsung
-
BW Semprot Wacana Pilkada Lewat DPRD: Biaya 37 T Mahal, Makan Gratis 268 T Dianggap Penting
-
E-Voting dan Masa Depan Pemilu Indonesia, Sudah Siapkah Kita?
-
Pilkada Lewat DPRD: Ketika Efisiensi Berhadapan dengan Hak Pilih Rakyat
-
Kata Dasco soal Usulan Pilkada Via E-Voting: Semua Akan Dikaji, Terutama Keamanannya
Terpopuler
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
5 Mobil Keluarga Bekas Mulai 70 Jutaan, Terkenal Irit dan Mudah Dikendarai
-
7 Mobil Kecil Bekas Irit dan Lincah, Punya Fitur Canggih Bikin Kuat di Tanjakan
-
2 Kambing Warga Benteng Hulu Siak Mati, Ditemukan Banyak Jejak Harimau
-
3 Sedan Toyota Bekas Nyaman untuk Ibu Rumah Tangga, Fungsional dan Berkelas
-
BRI Berdayakan Lebih dari 42 Ribu Klaster Usaha untuk Perkuat Ekonomi Kerakyatan