SuaraRiau.id - Modifikasi cuaca (TMC) berupa hujan buatan yang disebar ke sejumlah wilayah di Riau sepanjang 14 Juni hingga 3 Juli 2024 sebagai upaya pencegahan dan penanggulangan kebakaran hutan dan lahan (karhutla).
Kepala Bidang Kedaruratan BPBD Riau Jim Gafur mengatakan hujan buatan disebar menggunakan menggunakan pesawat Casa NC-212i A-2116 yang tiba dari Skadron Udara 4 Wing Udara 2 Lanud Abdulrachman Saleh sejak Kamis (13/6/2024).
"Pesawat Casa milik TNI AU sudah beroperasi dua hari di Pekanbaru, pesawat digunakan untuk kegiatan TMC selama 20 hari terhitung dari 14 Juni hingga 3 Juli mendatang," ujarnya, Sabtu (15/6/2024).
Selain melibatkan pesawat TNI-AU jenis Cassa, BRIN juga dilibatkan untuk memastikan spot awan yang bisa disemai NaCl agar operasi modifikasi cuaca berhasil.
Baca Juga: Modifikasi Cuaca Terus Dilakukan untuk Antisipasi Banjir Lahar di Sumbar
Selama di Pekanbaru, katanya lagi misi pelaksanaan hujan buatan pun mulai dilakukan pada Jumat (14/6/2024) dengan lokasi wilayah penyemaian dilaksanakan di Rokan Hilir (Rohil) dan Bengkalis. Total garam yang ditaburkan sebanyak 800 kilogram (kg).
"Berikutnya kegiatan TMC kembali digelar Sabtu (15/6) dengan wilayah penyemaian Bengkalis, Siak dan Pelalawan dengan total garam yang ditaburkan sebanyak 800 Kg," terang dia.
Sasaran dari kegiatan TMC di daerah rawan terjadi karhutla, kawasan perkebunan, kawasan terbuka dan hutan. Tujuan melakukan pembasahan, dengan harapan bisa meminimalisasi terjadi kebakaran. (Antara)
Berita Terkait
-
Rahasia Modifikasi Cuaca BMKG: Ini Cara Mereka Kendalikan Hujan
-
BMKG: Operasi Modifikasi Cuaca Bukan Penyebab Musim Kemarau Mundur, Dampaknya Tak Jangka Panjang
-
BMKG Tegaskan Hujan Bulan Juni Bukan Dampak dari Operasi Modifikasi Cuaca
-
15 Hektar Hutan dan Lahan Terbakar di Limapuluhkota
-
Menteri LH: Kerugian Lingkungan Akibat Karhutla Rp 18 Triliun
Tag
Terpopuler
- Eks Pimpinan KPK: Ustaz Khalid Basalamah Bukan Saksi Ahli, Tapi Terlibat Fakta Kuota Haji
- Jahatnya Sepak Bola Indonesia, Dua Pemain Bidikan Persija Ditikung di Menit Akhir
- 5 Rekomendasi Bedak Tahan Air dan Keringat Murah: Anti Luntur Sepanjang Hari
- Klub Impian Masa Kecil Jadi Faktor Jay Idzes Terima Pinangan Aston Villa
- 6 Mobil Bekas 7 Seater Termurah: Nyaman untuk Keluarga, Harga di Bawah Rp 70 Juta
Pilihan
-
Bocor! Jordi Amat Pakai Jersey Persija
-
Sri Mulyani Ungkap Masa Depan Ekspor RI Jika Negosiasi Tarif dengan AS Buntu
-
Olahraga Padel Kena Pajak 10 Persen, Kantor Sri Mulyani Buka Suara
-
Sering Kesetrum Jadi Kemungkinan Alasan Ade Armando Dapat Jatah Komisaris PLN Nusantara Power
-
Sosok Chasandra Thenu, Selebgram Ambon Akui Dirinya Pemeran Video Viral 1,6 Menit
Terkini
-
Sepanjang 2024, BRI Telah Salurkan Pembiayaan UMKM Sebesar Rp698,66 Triliun di Indonesia
-
Sanrah Food: Dukungan BRI Membuat Usaha Berkembang dan Mampu Perluas Penjualan
-
7 Rekomendasi Sepatu Lari Produk Lokal: Ringan dan Nyaman, Harga Mulai Rp400 Ribuan
-
7 Parfum Wanita Murah Wangi Tahan Lama, Harga Pelajar Mulai Rp12 Ribuan
-
Heboh Typo Ucapan Hari Bhayangkara ke-79 dari Pemprov Riau, Kok Bisa?