SuaraRiau.id - Kapal Roro Permata Lestari terbakar di pelabuhan material PT BUMI Laksamana Bandar Jaya (BLJ) Air Putih, Bengkalis pada Kamis (23/5/2024) sekitar pukul 11.00 WIB
Kepala Dinas Perhubungan Bengkalis Adi Pranoto menyatakan bahwa api diduga berasal dari arus pendek di ruang penumpang kapal Roro tersebut. Kapal terbakar ini diketahui sudah tidak beroperasi sejak 12 Mei 2024.
"Diduga api berasal dari arus pendek di ruang penumpang dan kapal ini sudah tidak diperpanjang lagi operasinya sejak 12 Mei 2024, posisi kapal saat terbakar stand by di pelabuhan PT. BLJ. Kejadian ini murni tanggung jawab dari pihak perusahaan," ungkap Adi dikutip dari Antara, Kamis (23/5/2024).
Dia menjelaskan dua unit mobil pemadam kebakaran (Damkar) diturunkan untuk memadamkan kebakaran kapal.
"Alhamdulillah api sudah bisa padam dan tinggal pendinginan," terang Adi.
Terbakarnya Kapal Permata Lestari ini ditegaskan Adi tidak mengganggu arus pelayaran terhadap kapal Roro lain yang melayani rute Bengkalis-Sungai Pakning.
"Kapal yang beroperasi hari ini hanya dua kapal dan tiga kapal lagi baru siap pulang dari docking dan menunggu pengecekan untuk operasi dan kejadian ini tidak mengganggu arus penyeberangan," kata Adi.
Ia menuturkan jika kejadian ini akan menjadi evaluasi bagi pihaknya terkait kondisi kapal yang ada ke depan agar tidak terjadi lagi kejadian yang serupa dan bisa berdampak kepada pelayanan arus penyeberangan. (Antara)
Berita Terkait
-
Cara Pelindo Dongkrak Pemberdayaan Ekonomi Masyarakat
-
Bulog Tandatangani Nota Kesepahaman dengan Pemkab Bengkalis, Bukti Komitmen Ketersediaan dan Keterjangkauan Komoditi
-
Ribuan Buruh Bongkar Muat Pelabuhan Tanjung Priok Tak Dukung RK-Suswono, Ini Alasannya
-
Dua Tugboat PT PCM Siap Kawal Kapal Asing Melintas di Selat Sunda
-
Jelang Libur Nataru, Wamenhub Hingga Komisi V DPR Tinjau Fasilitas-Layanan Pelabuhan Merak
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Pimpin Transformasi Hijau Berkelanjutan, Sunarso Dinobatkan sebagai The Best CEO
-
Review Smartphone iQOO Terbaru 2024 dan Spesifikasinya
-
Dukung Gaya Hidup Sehat, BRI dan OPPO Berkolaborasi di OPPO Run 2024
-
Jelang Pencoblosan, Kapolres Ajak Semua Paslon Pilkada Siak Olahraga Bersama
-
Beli Rumah Lebih Mudah, Ayo ke KPR BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya