SuaraRiau.id - Seorang remaja berinisial DI (17) ditangkap Polsek Siak Hulu Kampar lantaran memperkosa pacarnya yang masih berusia 13 tahun, Senin (22/4/2024).
Bahkan korban hamil dan akhirnya melahirkan.
Kapolsek Siak Hulu, AKP Asdisyah Mursyid mengungkapkan jika pelaku ditangkap karena terbukti melakukan persetubuhan dengan anak di bawah umur.
"Pelaku ditangkap karena terbukti melakukan persetubuhan dengan anak di bawah umur, yang notabene adalah pacarnya sendiri," kata Kapolsek, Kamis (25/4/2024).
Asdisyah menyampaikan kronologi kasus tersebut berawal pada bulan Februari tahun 2023 dan baru diketahui oleh orangtua korban pada Mei 2023.
Pelaku melakukan aksi bejatnya tersebut berulang kali di teras Posyandu, Kecamatan Siak Hulu, Kampar.
"Pelaku dan korban sudah menjalin hubungan pacaran, dan pada bulan Februari 2023, pelaku merayu dan membujuk korban untuk melakukan perbuatan tersebut di teras Posyandu," ungkap Asdisyah.
Korban hamil di luar nikah dan melahirkan pada bulan Januari 2024 tanpa ada pertanggungjawaban dari pelaku. Orangtua korban kemudian melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Siak Hulu.
"Dalam pengakuannya, pelaku mengakui semua perbuatannya sesuai dengan keterangan korban," sebutnya.
Kini pelaku harus mempertanggungjawabkan dengan jeratan pasal 81 Jo 76 D UU RI No. 17 tahun 2016 tentang Perlindungan Anak, yang telah diubah oleh UU No. 11 tahun 2012 tentang Sistem Peradilan Pidana Anak," tegas Asdisyah.
Berita Terkait
-
Pendapat Ayah Samakan Erika Carlina dengan Ibu Yesus Dikecam: Bunda Maria Gak Pernah Dugem
-
DJ Panda Terancam Pasal Berlapis Usai Sebarkan Data Pribadi dan Fitnah Erika Carlina
-
Polisi Bongkar Ancaman DJ Panda ke Erika Carlina, Dibilang Psikopat Hingga Sebar Data Peribadi?
-
Sudah Pakai 'Pengaman', Aurel Hermansyah Masih Was-Was Hamil Lagi
-
Erika Carlina Dicecar Penyidik Soal Pengancaman: Fans Jadi Saksi Kunci
Terpopuler
- RESMI! PSSI Tolak Pemain Keturunan ini Bela Timnas Indonesia di Ronde 4
- 5 Mobil Bekas 60 Jutaan Muat Banyak Keluarga, Bandel dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- Jangan Lewatkan Keseruan JCO Run 2025, Lari Sehat sambil Dapat Promo Spesial BRI
- 21 Kode Redeem FF Hari Ini 23 Juli 2025, Kesempatan Klaim Bundle Player Squid Game
- Harga Mitsubishi Destinator Resmi Diumumkan! 5 Mobil Ini Langsung Panik?
Pilihan
-
Kapan Final Piala AFF U-23 2025 Timnas Indonesia U-23 vs Vietnam?
-
Menang Adu Penalti, Timnas Indonesia U-23 Lolos Final!
-
Sama Kuat! Timnas Indonesia U-23 vs Thailand Berlanjut ke Extra Time
-
Mimpi Buruk Timnas Indonesia U-23 Itu Bernama Yotsakorn Burapha
-
Hasil Babak Pertama: Buang Peluang, Timnas Indonesia U-23 Masih Tertahan
Terkini
-
Pertanian Jadi Andalan, BRI Salurkan KUR Rp83,38 Triliun ke Sektor Produktif
-
Paman Habisi Nyawa Keponakan di Meranti, Polisi Ungkap Penyebabnya
-
Izin Usaha Perusahaan Akan Dicabut Jika Terlibat Karhutla
-
BRI Peduli Gelar Agroedukasi untuk Siswa SD di Hari Anak Nasional
-
Ketangguhan Polwan Ikut Padamkan Karhutla di Wilayah Perbukitan Rokan Hulu