SuaraRiau.id - PDI Perjuangan Bengkalis mengaku hanya berfokus pada penjaringan mencari calon Wakil Bupati (cawabup) karena sudah memiliki kader untuk calon Bupati (Cabup) pada Pilkada 2024 ini.
Ketua DPC PDIP Bengkalis, Rahmat menyatakan pihaknya mempersiapkan kadernya terbaik yakni Kasmarni (pertahana) yang dinilai telah berhasil menjalankan roda pemerintahan dengan sejumlah program unggulannya.
"Ini mekanisme dan tahapan kepartaian yang dilaksanakan. Penjaringan dimulai pada tanggal 25 April 2024 hingga 25 Mei 2024, untuk calon wakil bupati dengan durasi waktu 1 bulan penuh,” kata Rahmat, Selasa (23/4/2024).
Sebagai partai pemenang Pemilu 2024 di Bengkalis dengan meraih 10 kursi di parlemen, PDIP telah merekomendasikan kepada kader terbaik.
"Pastinya kita merekomendasikan kader terbaik dan berprestasi ibu Kasmarni. Beliau yang saat ini masih menjabt Bupati Bengkalis sudah terbukti kepemimpinannya," sebut Rahmat.
Dia menjelaskan untuk hal rekomendasi, DPC PDIP Bengkalis sudah melakukan koordinasi bersama DPD PDIP Riau untuk mengusung Kasmarni maju di Pilkada serentak 2024.
"Tentunya kami melakukan koordinasi dengan ketua DPD PDIP Riau, H Zukri. Bagaimana kader terbaik dan berprestasi ibu Kasmarni bisa melanjutkan kepemimpinan ke periode ke-dua," jelas dia. (Antara)
Berita Terkait
-
Hasto PDIP: Saya Sudah Tahu Vonis Penjara Sejak April!
-
Momen Haru Hasto Kristiyanto Pasca Vonis: Mobil Tahanan Dikerubungi Pendukung Setia
-
Vonis Hasto: Riuh Pendukung Warnai Sidang Korupsi Sekjen PDIP
-
Hasto Kristiyanto: Perjalanan Politik Si Tukang Ketik
-
Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto Divonis 3,5 Tahun Penjara
Terpopuler
- RESMI! PSSI Tolak Pemain Keturunan ini Bela Timnas Indonesia di Ronde 4
- 5 Mobil Bekas 60 Jutaan Muat Banyak Keluarga, Bandel dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- Jangan Lewatkan Keseruan JCO Run 2025, Lari Sehat sambil Dapat Promo Spesial BRI
- 21 Kode Redeem FF Hari Ini 23 Juli 2025, Kesempatan Klaim Bundle Player Squid Game
- Harga Mitsubishi Destinator Resmi Diumumkan! 5 Mobil Ini Langsung Panik?
Pilihan
-
Kapan Final Piala AFF U-23 2025 Timnas Indonesia U-23 vs Vietnam?
-
Menang Adu Penalti, Timnas Indonesia U-23 Lolos Final!
-
Sama Kuat! Timnas Indonesia U-23 vs Thailand Berlanjut ke Extra Time
-
Mimpi Buruk Timnas Indonesia U-23 Itu Bernama Yotsakorn Burapha
-
Hasil Babak Pertama: Buang Peluang, Timnas Indonesia U-23 Masih Tertahan
Terkini
-
Pertanian Jadi Andalan, BRI Salurkan KUR Rp83,38 Triliun ke Sektor Produktif
-
Paman Habisi Nyawa Keponakan di Meranti, Polisi Ungkap Penyebabnya
-
Izin Usaha Perusahaan Akan Dicabut Jika Terlibat Karhutla
-
BRI Peduli Gelar Agroedukasi untuk Siswa SD di Hari Anak Nasional
-
Ketangguhan Polwan Ikut Padamkan Karhutla di Wilayah Perbukitan Rokan Hulu