SuaraRiau.id - Dinas Pariwisata Riau menyebut Gedung Riau Creative Hub (RCH) bakal diresmikan pada 3 Mei 2024 mendatang.
Jika disetujui Pj Riau SF Hariyanto, RCH dibuka bersamaan dengan kegiatan Gerakan Nasional (Gernas) Bangga Buatan Indonesia (BBI) dan Bangga Berwisata di Indonesia (BBWI).
Dinas Pariwisata Riau Roni Rakhmat menyampaikan bahwa pihaknya masih menunggu proses serah terima aset bangunan yang terletak di Jalan Arifin Achmad Pekanbaru tersebut.
"Semua fasilitas sudah disiapkan. Bangunan juga telah siap, laporan dari PUPR juga sudah diterima. Tinggal menunggu proses serah terima saja," ujarnya, Selasa (16/4/2024).
Roni mengungkapkan, Dinas Pariwisata akan melakukan pengisian properti secara bertahap.
"Kami telah mulai mengangsur barang untuk masuk. Kepengurusan juga sudah terbentuk, dan kami siap pada minggu ini," ujarnya.
Lebih lanjut, Roni berharap bahwa Gedung RCH akan menjadi tempat bagi masyarakat yang ingin berlatih dan mendapatkan pendidikan tambahan di bidang kreativitas.
Dia menuturkan ada 17 subsektor di RCH yang difokuskan pada kreativitas yang dihasilkan. Bukan hanya pada jumlah pengunjung yang dapat ditampung.
"Kami akan lebih memprioritaskan pelatihan dan inkubasi, tanpa membatasi jumlah pengunjung," jelas Roni.
Berita Terkait
-
7 Figur Bakal Jadi 'Penantang' Syamsuar di Pilgub Riau 2024
-
Profil dan Kekayaan SF Hariyanto, Pj Gubernur Riau Rumahnya Dibobol Maling
-
Datangi 7 Lokasi Aset Milik Sekda Riau S F Hariyanto, KPK: Status Penelusuran Masih Lanjut
-
Dari Hermes Jadi Paper Bag, Gaya Mewah Istri Sekda Riau SF Hariyanto Saat Diperiksa KPK Berubah Menjadi Syar'i
-
Potret Istri Sekda Riau SF Hariyanto Berubah Syari Saat Diperiksa KPK, Padahal Biasa Tenteng Tas Mewah
Terpopuler
- RESMI! PSSI Tolak Pemain Keturunan ini Bela Timnas Indonesia di Ronde 4
- 5 Mobil Bekas 60 Jutaan Muat Banyak Keluarga, Bandel dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- Jangan Lewatkan Keseruan JCO Run 2025, Lari Sehat sambil Dapat Promo Spesial BRI
- 21 Kode Redeem FF Hari Ini 23 Juli 2025, Kesempatan Klaim Bundle Player Squid Game
- Harga Mitsubishi Destinator Resmi Diumumkan! 5 Mobil Ini Langsung Panik?
Pilihan
-
Gawat! Mayoritas UMKM Masih Informal, Pemerintah Turun Tangan Selamatkan Ekonomi Daerah!
-
Kapan Final Piala AFF U-23 2025 Timnas Indonesia U-23 vs Vietnam?
-
Menang Adu Penalti, Timnas Indonesia U-23 Lolos Final!
-
Sama Kuat! Timnas Indonesia U-23 vs Thailand Berlanjut ke Extra Time
-
Mimpi Buruk Timnas Indonesia U-23 Itu Bernama Yotsakorn Burapha
Terkini
-
Pertanian Jadi Andalan, BRI Salurkan KUR Rp83,38 Triliun ke Sektor Produktif
-
Paman Habisi Nyawa Keponakan di Meranti, Polisi Ungkap Penyebabnya
-
Izin Usaha Perusahaan Akan Dicabut Jika Terlibat Karhutla
-
BRI Peduli Gelar Agroedukasi untuk Siswa SD di Hari Anak Nasional
-
Ketangguhan Polwan Ikut Padamkan Karhutla di Wilayah Perbukitan Rokan Hulu