SuaraRiau.id - Kepala Dinas PUPR Pekanbaru, Edward Riansyah menyebut jika pihaknya terus melakukan perbaikan jalan rusak yang ada di Ibu Kota Riau itu.
Dinas PUPR Pekanbaru tidak hanya melakukan overlay terhadap ruas jalan yang rusak tetapi juga melakukan tambal sulam. Proses tambal sulam sebagai tahap awal perbaikan ruas jalan rusak.
"Kami memastikan proses tambal sulam berlanjut ke ruas jalan lainnya di Kota Pekanbaru," kata Edward.
Dia menyampaikan bahwa kondisi jalan yang dilakukan tambal sulam memang butuh perbaikan. Disebutnya, Dinas PUPR Pekanbaru juga sudah melakukan tambal sulam di ratusan titik jalan rusak.
Edward mengungkapkan jika pihaknya sudah melakukan tambal sulam di hampir 200 titik jalan rusak sejak Januari hingga Maret 2024 yang tersebar di sejumlah titik.
"Kami sudah melakukan tambal sulam di ratusan titik, lokasi ada di belasan ruas jalan kota," terang dia.
Lebih lanjut, Edward menjelaskan jika ada 13 ruas jalan yang akan ditambal sulam hingga Mei. Sejumlah ruas yang sudah ditambal sulam yakni Jalan Cendrawasih, Jalan Kereta Api hingga Jalan Belimbing. Kemudian sejumlah ruas jalan di Kecamatan Payung Sekaki.
"Seperti di Jalan Kulim dan sekitarnya, kami sudah lakukan tambal sulam di sana," tegasnya.
Berita Terkait
-
Numpang Kantor Polda Kalbar, KPK Periksa Wabup Mempawah Juli Suryadi, Kasus Apa?
-
15 Tahun Menanti, Bobby Nasution Jawab Keluhan Warga Bahorok
-
Gubernur Bobby Nasution Pastikan Perbaikan Jalan Rusak Labura-Toba Mulai Dikerjakan Tahun Ini
-
2 Rumah Digeledah KPK Terkait Kasus Korupsi, Nasib Gubernur Kalbar Ria Norsan di Ujung Tanduk?
-
Bikin Polri Tercoreng: Bripka A Polisi di Riau, Ternyata Otak Jaringan Sabu 1 Kg
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
-
BREAKING NEWS! Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi Wafat
Terkini
-
Buyback Saham Jadi Langkah Strategis BRI Perkuat Kepercayaan Investor dan Dukung SDM Perseroan
-
6 Mobil Bekas Kabin Luas di Bawah 100 Juta, Pas buat Pemula atau Keluarga Muda
-
Dermaga 1 Pelabuhan Roro Bengkalis Ditutup hingga 15 Desember 2025
-
6 Mobil Bekas 70 Jutaan Rekomendasi Terbaik untuk Anak Muda dan Wanita Karier
-
3 Suzuki Ertiga Matic Bekas 2025, Mobil Pilihan Keluarga dengan Harga Bersahabat