SuaraRiau.id - Dua tersangka pencurian di sebuah rumah Jalan Kubang Raya, Kecamatan Tuah Madani dibekuk jajaran Polresta Pekanbaru, Kamis (29/2/2024).
Dalam penangkapan itu, pelaku berinisial FA (29) dan R (25) ditembak polisi lantaran berniat kabur.
Kasatreskrim Polresta Pekanbaru Kompol Bery Juana Putra menyatakan korban mengalami kerugian mencapai Rp40 juta. Sejumlah barang dilarikan pencuri di antaranya sepeda motor hingga perlengkapan alat musik.
"Pelaku melarikan sepeda motor jenis Yamaha NMax, notebook, handphone, serta satu unit efek gitar," ujarnya, Jumat (1/3/2024).
Kompol Bery menjelaskan peristiwa pencurian di rumah tersebut diketahui korban yang terjaga dari tidurnya, Jumat (2/2/2024) dini hari.
Korban terbangun lantaran mendengar ada suara sepeda motor. Saat dicek, ternyata pintu rumah sudah dalam keadaan terbuka dan menyadari beberapa barang miliknya telah raib.
Setelah serangkaian penyelidikan, aparat kepolisian mengetahui keberadaan kedua pelaku FA, dan membekuknya di Jalan Jenderal Sudirman, Pekanbaru.
"Dari hasil interogasi, FA mengaku melancarkan aksinya bersama rekannya yaitu R. R berhasil kami ringkus di sebuah kafe di Jalan Jendral Sudirman di hari yang sama," tutur Bery.
Namun saat dilakukan pengembangan, tersangka FA dan R berusaha melarikan diri dan melakukan perlawanan. Sehingga akhirnya aparat kepolisian melepaskan timah panas kepada keduanya.
Lebih lanjut, Kompol Bery menyatakan jika kedua tersangka kemudian dibawa ke RS Bhayangkara Polda Riau untuk diberikan pengobatan sebelum dibawa ke Mapolresta pekanbaru untuk penyidikan lebih lanjut.
Berita Terkait
-
Heboh Napi Dugem dan Pesta Narkoba di Rutan Pekanbaru, Komisi XIII DPR: Usut Tuntas!
-
Kasus Tangga JPO Daan Mogot Digondol Maling, Pramono: Jakarta Kadang-kadang Terlalu Menarik
-
9 Kuliner Khas Lezat Pekanbaru yang Bikin Wisatawan Jatuh Hati
-
Menikmati Lupis di Warung Lintau Pekanbaru, Cita Rasa Tak Terlupakan
-
Balas Dendam! Komplotan Curanmor Curi Motor Dinas Polisi di Masjid
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
Terkini
-
Link DANA Kaget Gratis, Tambahan Modal Jalan-jalan Liburan Akhir Pekan
-
Sambut Hari Kartini, PNM Dukung Perempuan Sehat dan Mandiri sebagai Pilar Indonesia Emas 2045
-
Survei RiauOnline Ungkap Kemampuan Agung Nugroho-Markarius Anwar Pimpin Pekanbaru
-
Fakta-fakta Viral Dugem di Sel: 14 Tahanan Diperiksa hingga Kepala Rutan Pekanbaru Dicopot
-
Kesempatan Ditransfer Ratusan Ribu, Buruan Ambil DANA Kaget Kamis 17 April 2025