SuaraRiau.id - Media sosial dihebohkan dengan video yang menampilkan Bupati Rokan Hilir (Rohil) Afrizal Sintong cekcok hingga nyaris adu tinju dengan Wakil Bupati Rokan Hilir Sulaiman di hadapan warganya, Kamis (1/2/2024).
Dalam video yang diterima Suara.com, awalnya terlihat Afrizal Sintong dan Sulaiman duduk bersebelahan di depan penari pembuka acara. Setelah itu, terlihat keduanya saling bicara dengan nada yang terus meninggi.
Adu jotos tak terjadi lantaran kedua pemimpin Rokan Hilir tersebut dilerai sejumlah orang yang ada di dekat mereka.
Menanggapi kejadian itu, Afrizal Sintong pun angkat bicara. Kepada Suara.com, ia mengatakan bahwa wakilnya itu datang seperti orang kesurupan dan ingin menggagalkan acara pelantikan Pj Penghulu di Kecamatan Pekaitan.
"Dia berulang kali bilang kalau itu wilayah dia dan harus lapor dulu," ujar Afrizal, Kamis (1/2/2024).
Pria yang kerap disapa Epi ini mengaku bahwa Sulaiman sudah berniat jauh-jauh hari ingin mempermalukannya di depan warga.
"Tadi dia sempat mengambil mic dan bicara sebentar serta mengatakan mau menggagalkan pelantikan tapi mic diambil oleh mantan Kepala Desa Toip," jelasnya.
Namun, Afrizal pun berharap video dan berita yang tersebar jangan dipolitisasi.
"Saya ingin mengundang Wakil Bupati bicara baik-baik, apa sebenarnya keinginannya," tegasnya.
Sebelumnya, aplikasi percakapan WhatsApp dan media sosial dihebohkan dengan narasi yang menyatakan cekcok antara Bupati Rokan Hilir Afrizal Sintong dengan wakilnya Sulaiman hingga nyaris adu jotos.
Peristiwa itu terjadi saat acara pelantikan Pj Penghulu di Kecamatan Pekaitan Rokan Hilir pada Kamis (1/2/2024).
Dalam video yang beredar, nampak Bupati Afrizal Sintong bersitegang dengan Wakil Bupati Sulaiman. Namun lama-lama, keduanya terlihat emosi hingga berdiri.
Beruntung, sejumlah orang berusaha menengahi sehingga tak terjadi baku hantam satu sama lainnya.
Berita Terkait
-
Helwa Bachmid Merasa Ditelantarkan Habib Bahar, Ustaz Derry Ingatkan Tantangan Hidup Poligami
-
Aksi Solidaritas Tempo di Makassar Ricuh, Jurnalis Dipukul
-
Ustaz Derry Sulaiman Sering Mengislamkan Orang di Mal
-
AJI Gelar Aksi Solidaritas, Desak Pengadilan Tolak Gugatan Mentan Terhadap Tempo
-
Kasus Narkoba Bawa Ammar Zoni Ke Nusakambangan, Arie Untung: Koruptor Enggak Digituin!
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 5 Rekomendasi Bedak Tabur untuk Usia 50-an, Bikin Kulit Halus dan Segar
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
3 Rekomendasi Mobil Bekas Nyaman dan Ideal untuk Antar-Jemput Anak Sekolah
-
8 Mobil Kecil Bekas Tampilan Sporty, Paket Hemat untuk Budget Pas-pasan
-
Anggota Polisi di Indragiri Hulu Dipecat Gara-gara Pakai Narkoba
-
5 Mobil Bekas Paling Nyaman di Indonesia, Referensi Terbaik Keluarga
-
Demo Polemik Lahan TNTN Diwarnai 'Teror' SMS Blast dari Nomor Misterius