SuaraRiau.id - Kasus Rubella ditemukan di Desa Air Putih, Sungai Alam dan Kuala Alam, Kecamatan Bengkalis, Bengkalis.
Sekda Bengkalis dr Ersan Saputra meminta seluruh sektor kesehatan meliputi jajaran dinas kesehatan, rumah sakit hingga layanan kesehatan untuk bersiap diri agar kasus Rubella bisa diantisipasi dengan penanganan yang komprehensif.
Salah satunya bakal menggelar imunisasi yang diyakini merupakan cara efektif guna memutus mata rantai penyebaran atau penularan penyakit Rubella.
"Salah satunya dengan pemberian tambahan imunisasi Measles Rubella (MR)," kata Ersan dalam rapat, Selasa (16/1/2024).
Guna mempercepat proses imunisasi, ia meminta dinas kesehatan bekerjasama dengan stakeholder terkait. Seperti melakukan imunisasi di sekolah-sekolah serta meminta keterlibatan pihak kecamatan dan aparatur desa guna mendata ulang masyarakat.
“Lakukan penyisiran secara seksama melalui door to door, agar tidak ada sasaran yang terlewat. Kemudian lakukan imunisasi sesegera mungkin," ujar Sekda Ersan.
Dia juga mengimbau masyarakat jika menemui gejala demam dan ruam atau bintik kemerahan, segera bawa ke Puskesmas atau fasilitas pelayanan kesehatan terdekat.
Diketahui, Pemkab Bengkalis menggelar rapat untuk menyikapi temuan penyakit yang ditimbulkan oleh virus Rubella ini.
Rapat dihadiri perwakilan Dinas Kesehatan Riau, perwakilan WHO Riau, Kementerian Agama Bengkalis serta perangkat daerah terkait.
Camat Bengkalis dan perwakilan tiga desa yang terjangkiti Rubella juga hadir. Hal ini dilakukan sebagai upaya untuk meningkatkan kewaspadaan dan menjadi imbauan bersama yang akan dikoordinasikan hingga ke desa-desa yang terindentifikasi kasus Rubella.
Berita Terkait
-
Hati-hati Beli Perhiasan, Petani hingga Buruh Sawit Tertipu Emas Palsu
-
Menikmati Mie Rebus Bengkalis, Kuliner Tradisional yang Memikat
-
Secawan Kopi, Menikmati Kopi dan Hidangan Khas Bengkalis di Pekanbaru
-
Bulog Tandatangani Nota Kesepahaman dengan Pemkab Bengkalis, Bukti Komitmen Ketersediaan dan Keterjangkauan Komoditi
-
Fantastis! Uang Rampasan Korupsi Proyek Jalan di Bengkalis Rp37,4 Miliar, KPK Setor ke Kas Negara
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Pascabencana, Relawan BRI Peduli Terjun Langsung Bersih-bersih Sekolah di Aceh Tamiang
-
Guru Besar UIR Nilai Sikap Kapolri Tolak Polri di Bawah Kementerian Sejalan Prinsip Konstitusi
-
Rencana Pembangunan Jembatan Melaka-Dumai Jadi Perbincangan
-
Komisi XII DPR Apresiasi Inovasi Teknologi PHR Menjaga Ketahanan Energi Nasional
-
4 Model Honda Jazz Bekas 50 Jutaan, Cocok buat Mobil Harian Anak Muda