Scroll untuk membaca artikel
Eko Faizin
Kamis, 04 Januari 2024 | 09:06 WIB
Ilustrasi Gempa Rokan Hulu. [unsplash]

SuaraRiau.id - Kabupaten Rokan Hulu diguncang gempa magnitudo 4,4 pada Kamis (4/1/2024) sekitar pukul 02.11 WIB.

Berdasarkan informasi BMKG, pusat gempa berkedalaman 209 km di 0,62 lintang utara (LU), 100,44 bujur timur (BT).

Gempa bumi terjadi di 48 km arah selatan Rokan Hulu. 

Hingga kini belum ada laporan terkait kerusakan maupun korban jiwa akibat gempa Rokan Hulu tersebut.

Sebelumnya, gempa mengguncang daerah Riau lainnya yakni Kuantan Singingi (Kuansing) pada Senin (11/12/2023). Gempa Kuansing kala itu berkekuatan magnitudo 5,8.

Episentrum gempa berada di koordinat 0,52 derajat lintang selatan (LS) dan 101.30 derajat bujur timur (BT) dengan kedalaman 246 KM. 

Gempa terjadi tepatnya di km 26 Barat Daya, Kuansing. Beruntung, gempa Kuansing tidak berpotensi tsunami.

Load More