SuaraRiau.id - Pj Bupati Kampar Hambali menyatakan jika wilayahnya kini ditetapkan sebagai daerah tanggap darurat bencana banjir, menyusul intensitas hujan yang tinggi.
Beberapa lokasi terdampak banjir yakni Kelurahan Langgini Kecamatan Bangkinang Kota, Desa Batu Belah dan Koto Tibun Kecamatan Kampar, Desa Penyasawan Kecamatan Rumbio Jaya, serta Desa Pulau Rambai dan Desa Birandang Kecamatan Kampa.
“Terkait dengan bencana yang hampir berdampak ke seluruh kecamatan maka sudah saatnya kita menetapkan Kampar Tanggap Darurat Bencana,” ujar Hambali.
Menurutnya, musibah alam yang tidak bisa diprediksi, namun untuk mengatasi bencana ini butuh koordinasi seluruh pihak terkait agar masyarakat bisa terlindungi dan diberikan bantuan.
Hambali juga menegaskan saat ini pihaknya memberikan bantuan yang berasal dari pemerintah pusat dan perusahaan melalui dinas sosial.
“Saat ini kita yang didukung oleh TNI/Polri bersinergi dalam mengatasi bencana ini, untuk itu atas nama Pemkab Kampar saya mengucapkan terima kasih kepada TNI/Polri yang selalu membantu kita dan masyarakat,” ujarnya.
Hambali berharap agar bantuan yang kita berikan tepat sasaran dan dapat dimanfaatkan oleh masyarakat serta bencana ini dapat segera berakhir.
Selain itu, Pj Bupati Kampar yang baru dilantik ini mengingatkan agar warga yang berada di pinggiran aliran sungai Kampar untuk tetap waspada dan jaga anak-anak untuk tidak bermain di pinggir sungai.
Berita Terkait
-
Fenomena Super New Moon, 11 Kelurahan di Jakut dan Kepulauan Seribu Berpotensi Terendam Banjir Rob
-
Ketika Mobil Listrik Wuling Air EV Terabas Banjir, Berjalan Santai Tanpa Halangan
-
Berita Kemarin: Banjir Kepung Permukiman Warga, JLF Sepi Pengunjung Imbas Ekonomi Lesu
-
Tornado Dahsyat Landa AS: 7 Tewas, 55 Juta Terancam! Banjir Bandang Mengintai
-
Ditanya Banjir Sampai Sampah saat Halalbihalal ke Megawati, Pramono: Alhamdulillah Bisa Kita Jawab
Terpopuler
- Timnas Indonesia U-17 Siaga! Media Asing: Ada yang Janggal dari Pemain Korut
- Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
- Kode Redeem FF Belum Digunakan April 2025, Cek Daftar dan Langsung Klaim Item Gratis
- Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
- 4 Produk Wardah untuk Usia 40 Tahun Ke Atas Mengandung Antiaging, Harga Mulai Rp 50 Ribuan
Pilihan
-
Kiprah La Nyalla Mattalitti Saat Geger Geden PSSI Kini Rumahnya Digeledah KPK
-
Markas Pemain Korut U-17: Yang Tersembunyi di Balik Klub 4.25 SC?
-
Profil dan Kekayaan Abdul Halim Iskandar, Saudara Cak Imin yang Diduga Terlibat Korupsi
-
Strategi Investasi BPKH Gagal Tercapai, Kurang Rp704 Miliar dari Target di 2024
-
IHSG Masih Tunjukkan Taring dengan Menguat di Perdagangan Selasa Pagi
Terkini
-
6 Personel Polres Dumai Diperiksa Buntut Polisi Meninggal di Tempat Hiburan
-
Transferan Uang Belanja, Silakan Ambil DANA Kaget Gratis Siang Ini
-
Pajak untuk Bangun Kota, Wawako Pekanbaru Minta Warga Tunaikan Kewajibannya
-
Kejutan Saldo DANA Kaget Gratis Hari Ini, Bisa Buat Tambahan Traktir Ngopi
-
BRI Siapkan Rp3 Triliun untuk Buyback Saham, Optimistis Hadapi Masa Depan