SuaraRiau.id - Sebanyak 2.803 personel gabungan disiagakan untuk pengamanan Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 (Nataru) di Riau.
Hal itu terungkap, saat Kapolda Riau Irjen Pol Mohammad Iqbal memimpin apel gelar pasukan pengamanan Nataru di lapangan Mapolda Riau, Kamis (21/12/2023).
"Kami siapkan 36 pos pengamanan dan 18 pos pelayanan. Tak menutup kemungkinan kita tambah karena melihat dinamika cuaca saat ini di lapangan," kata Kapolda.
Iqbal menuturkan jika seluruh personel yang ikut dalam operasi telah siap bertugas. Dalam operasi tercatat ada 2.803 peronel yang terlibat mulai dari polisi, TNI, Basarnas, BPBD hingga stakeholder lain di sejumlah daerah.
"Pagi ini kita apel kesiapan untuk melakukan kesiapan dan kita siap, semua stakeholder ada Polri, TNI, Pemda dan semuanya siap," ucap mantan Kapolda NTB tersebut.
Irjen Iqbal menyampaikan bahwa khusus jalur lintas Riau-Sumatera Barat dan Riau-Sumatera Utara menjadi perhatian serius. Sebab, keduanya masuk dalam peta bencana alam di tengah musim hujan dengan mobilitas yang tinggi.
"Kita tahu mobilitas akan tinggi saat natal dan tahun baru, jalur Sumatera Barat dan Sumatera Utara jadi prioritas kami karena ada rawan longsor. Oleh karena itu seluruh pos keamanan ada di sana, kita akan siap dengan segala kemungkinan," terangnya.
Sementara itu, untuk pengamanan Nataru, sejumlah organisasi masyarakat dan tokoh pemuda juga telah dilibatkan. Dia pun mengajak duduk seluruh elemen masyarakat agar pelaksanaan Nataru berjalan lancar.
Berita Terkait
-
Menhub Proyeksikan 110,67 Juta Orang Wara Wiri Selama Libur Nataru
-
Pemerintah Antisipasi Bencana, Biar Liburan Aman dan Lancar saat Nataru
-
Perlancar Arus Lalu Lintas di Nataru, PTPP Percepat Pelebaran Lajur Jalan Tol Cipali
-
ASDP Siap Layani Penyeberangan Jawa-Bali di Musim Libur Nataru
-
Liburan Seru di Ancol Saat Nataru: Ini Rekomendasinya!
Tag
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Hari Guru, Begini Jejak Kisah Guru di Balik Kesuksesan Para Engineer PHR
-
Pimpin Transformasi Hijau Berkelanjutan, Sunarso Dinobatkan sebagai The Best CEO
-
Review Smartphone iQOO Terbaru 2024 dan Spesifikasinya
-
Dukung Gaya Hidup Sehat, BRI dan OPPO Berkolaborasi di OPPO Run 2024
-
Jelang Pencoblosan, Kapolres Ajak Semua Paslon Pilkada Siak Olahraga Bersama