SuaraRiau.id - Jalan Tol Bangkinang-Koto Kampar akan dibuka saat libur Natal dan Tahun Baru (Nataru). Hal tersebut sebagai dukungan peningkatan arus lalu lintas di momen itu.
Direktur Operasi III PT Hutama Karya Koentjoro menyebutkan bahwa tol sepanjang 24,7 kilometer ini akan dibuka dan dilewati secara gratis.
"Masih gratis. Sementara akan kita usulkan untuk dibuka satu arah. Arah darimananya nanti sesuai kajian pemerintah," ucapnya, Jumat (15/12/2023).
Jalan Tol Bangkinang-Koto Kampar rencananya dapat dilewati pengendara mulai dari 18 Desember-2 Januari 2024.
Koentjoro menyampaikan bahwa masih ada sekitar 4 kilometer dari jalan ini yang belum berbeton tebal dan belum ada fasilitas lampu penerangan.
"Lantaran belum ada fasilitas lampu penerangan, maka akan dibuka mulai jam 07.00-16.00 WIB," lanjutnya.
PT Hutama Karya sendiri telah memprediksikan lalu lintas di Jalan Tol Trans Sumatra akan mengalami peningkatan sebanyak 24 persen selama Nataru 2023 dengan jumlah kendaraan mencapai 1,23 juta unit.
"Kita sudah memetakan ruas di Trans Sumatera. Diperkirakan meningkat 24 persen dari lalu lintas normal. Normalnya 988 ribu," urainya.
Jumlah ini juga mengalami peningkatan dibandingkan Nataru tahun lalu yang berjumlah 959 ribu kendaraan.
Dipaparkan Koentjoro, sekitar 71,8 ribu kendaraan akan melintas di Ruas Tol Pekanbaru - Bangkinang selama libur Nataru. Sedangkan untuk Ruas Tol Pekanbaru - Dumai menyentuh 321 ribu.
Berita Terkait
-
Arus Balik Lebaran: Hutama Karya Gratiskan 5 Ruas Tol Trans Sumatera
-
Dear Pemudik, Tarif Tol Trans Sumatera Diskon 20 Persen
-
Siap Mudik? Ini Daftar Tarif dan Diskon Tol Trans Sumatera 2025 Terbaru
-
Pemudik Mulai Penuhi Jalan Tol, Lebih Dari 603 Ribu Kendaraan Tinggalkan Jabodetabek
-
Cek Jadwal dan Lokasi Ganjil Genap Mudik Lebaran Tol Trans Sumatera 2025
Tag
Terpopuler
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Pemain Keturunan Indonesia Statusnya Berubah Jadi WNI, Miliki Prestasi Mentereng
- Pemain Keturunan Indonesia Bikin Malu Raksasa Liga Jepang, Bakal Dipanggil Kluivert?
- Jika Lolos Babak Keempat, Timnas Indonesia Tak Bisa Jadi Tuan Rumah
- Ryan Flamingo Kasih Kode Keras Gabung Timnas Indonesia
Pilihan
-
Dear Timnas Indonesia U-17! Awas Korsel Punya Dendam 23 Tahun
-
Piala Asia U-17: Timnas Indonesia U-17 Dilumat Korsel Tanpa Ampun
-
Media Korsel: Hai Timnas Indonesia U-17, Kami Pernah Bantai Kalian 9-0
-
Masjid Agung Sleman: Pusat Ibadah, Kajian, dan Kemakmuran Umat
-
Ranking FIFA Terbaru: Timnas Indonesia Meroket, Malaysia Semakin Ketinggalan
Terkini
-
Rumah Didatangi Gubri Wahid, Syamsuar Ngomongin 'Dua Matahari'
-
Harga Sayuran di Pekanbaru Naik 3 Kali Lipat, Cabai Tembus Rp120.000 usai Lebaran
-
Gubri Wahid Siap Lantik Afni dan Syamsurizal Jadi Bupati-Wakil Bupati Siak
-
Tiket Bus Arus Balik di Terminal Pekanbaru Habis Terjual, Kebanyakan ke Jawa
-
Silaturahmi ke Rumah Syamsuar, Gubri Wahid: Saya Minta Tunjuk Ajar