SuaraRiau.id - Warga Pekanbaru diresahkan dengan keberadaan seorang pria yang kerap meminta-minta uang. Hal ini diunggah oleh akun Instagram @kabarnegri, Kamis (16/11/2023).
Disebutkan bahwa lelaki itu merupakan asal Gunung Sitoli, Sumatera Utara (Sumut). Ia dikabarkan sering meminta uang dengan berkeliling ruko-ruko di sekitar Pekanbaru. Bahkan dirinya kerap mengancam, jika tidak diberi uang.
Pria tersebut membawa sebuah surat pernyataan atas nama Polsek yang menyebut bahwa dirinya terlantar dan tidak memiliki tempat tinggal.
Surat yang dibawanya tersebut tampak janggal. Pada bagian nomor surat, terlihat surat itu dibuat pada Bulan Juli 2023. Namun, pada badan surat dan tanda tangan Kapolsek, tertulis 14 November 2023.
Saat dilihat lebih seksama, bagian penanggalan pada surat itu sengaja ditempel dengan kertas lainnya, sehingga tampak baru dibuat pada bulan November.
"Kalau tidak dikasih sama orang ruko, dia mengancam dengan bilang hati² aja saya malam sering main² di sini. Semoga tidak ada lg korban selanjutnya min dengan org ini min," tulis pengunggah di kolom komentar.
Sejumlah warganet tampak terkejut dengan adanya Surat Keterangan Orang Terlantar. Hal ini disampaikan oleh sejumlah warganet di kolom komentar, seperti @hil***.
"baru tau ada surat keterangan orang terlantar. fungsinya buat apa? apakah dgn surat ini jd pengemis legal/resmi?" tulisnya di kolom komentar.
"Baru tau ada surat terlantar," imbuh @es_s***.
Selain itu, warganet lainnya tampak geram dengan aksi yang dilakukan pria ini. Seperti disampaikan @ram***.
"Bogem aja sekali pas di pelipis nya, yakin diam langsung dia tu," kata @ram***.
"surat kalian disalah gunakan... Cari dan amankan," ujar @ady***.
"Hati2 aja yg punya usaha di ruko..bnyk x modus kriminal skrg..kalau ada yg dtg foto aja..atau kalau keliatan menganggu usir aja..jng dikasih uang pasti tar keterusan..gak usah takut kalau mereka ngancam..yg penting kita pubya bukti,foto atau vidio..atau minimal kita ounya no telp polsek terdekat.." imbuh @met***.
Kontributor : Anggun Alifah
Berita Terkait
-
BMKG Rilis Peringatan Dini Cuaca Ekstrem di Sejumlah Kota, dari Pekanbaru Hingga Banten
-
Sekjen PDIP Hasto Lari Pagi di Pekanbaru, Tekankan Pentingnya Kesehatan dan Semangati Anak Muda
-
Bikin Polri Tercoreng: Bripka A Polisi di Riau, Ternyata Otak Jaringan Sabu 1 Kg
-
Bawa-Bawa Status Haji, Ibu-ibu Ini Minta Ivan Gunawan Setop Klarifikasi Soal Uang Rp 200 Juta
-
Kronologis Intimidasi Suporter Terhadap Pelatih PSPS Pekanbaru dan Kurniawan Dwi Yulianto
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Pascabencana, Relawan BRI Peduli Terjun Langsung Bersih-bersih Sekolah di Aceh Tamiang
-
Guru Besar UIR Nilai Sikap Kapolri Tolak Polri di Bawah Kementerian Sejalan Prinsip Konstitusi
-
Rencana Pembangunan Jembatan Melaka-Dumai Jadi Perbincangan
-
Komisi XII DPR Apresiasi Inovasi Teknologi PHR Menjaga Ketahanan Energi Nasional
-
4 Model Honda Jazz Bekas 50 Jutaan, Cocok buat Mobil Harian Anak Muda