SuaraRiau.id - Kasus pembunuhan sadis seorang wanita berinisial TRH, mantan direktur RSUD Padang Sidimpuan, Sumatera Utara di Batam Kepulauan Riau (Kepri) akhirnya terungkap.
Polresta Barelang, berhasil menangkap pelaku pembunuhan berinisial AH yang tak lain merupakan suami kedua korban. Tersangka dibekuk di Pekanbaru pada Sabtu (11/11/2023).
Penangkapan AH dilakukan usai terungkap setelah jasad korban ditemukan tewas dalam rumahnya di kawasan Perumahan Muka Kuning Indah, Kelurahan Buliang, Batuaji, Kota Batam, pada Sabtu (4/11/2023) sekitar pukul 00.30 WIB.
Jenazah wanita berusia 60 tahun itu ditemukan dalam kondisi 90 persen hangus terbakar di atas tempat tidur.
Menurut Kapolsek Batuaji, Benny Syahrizal, polisi berhasil melacak AH yang sempat melarikan diri ke Pekanbaru.
Mengutip Batamnews.co.id--jaringan Suara.com, pihak kepolisian, kecurigaan warga setempat muncul ketika TRH tidak muncul selama beberapa hari.
Setelah mendapatkan laporan, polisi melakukan penyelidikan dan menemukan fakta-fakta mencurigakan di lokasi kejadian.
Jenazah TRH ditemukan dengan kepala dibungkus menggunakan kantong plastik hitam dan terdapat lumuran darah di sekitar tubuhnya.
Selain itu, polisi menemukan 7 buah tabung gas LPG berukuran 3 kg dan 8 botol yang sudah hangus terbakar mengelilingi tubuh korban.
Cairan bahan bakar yang diduga pertalite juga ditemukan di tempat kejadian.
Berita Terkait
-
Lezatnya Bakso Lava Aisyah, Pilihan Tepat untuk Pencinta Kuliner Pekanbaru
-
Sensasi Martabak Sarang Tawon, Cita Rasa Unik di Pekanbaru
-
Aliansi Indonesia Youth Congress Desak Imigrasi Batam Deportasi WNA Pelaku Penganiayaan
-
Masuk Babak Baru, Eks Pj Wali Kota Pekanbaru Risnandar Mahiwa Segera Diadili
-
Akui Pemerintah Salah Perencanaan Transmigrasi Rempang, Menteri Iftitah akan Minta Maaf Saat Lebaran
Tag
Terpopuler
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Pemain Keturunan Indonesia Statusnya Berubah Jadi WNI, Miliki Prestasi Mentereng
- Pemain Keturunan Indonesia Bikin Malu Raksasa Liga Jepang, Bakal Dipanggil Kluivert?
- Jika Lolos Babak Keempat, Timnas Indonesia Tak Bisa Jadi Tuan Rumah
- Ryan Flamingo Kasih Kode Keras Gabung Timnas Indonesia
Pilihan
-
Masjid Agung Sleman: Pusat Ibadah, Kajian, dan Kemakmuran Umat
-
Ranking FIFA Terbaru: Timnas Indonesia Meroket, Malaysia Semakin Ketinggalan
-
Duel Kevin Diks vs Laurin Ulrich, Pemain Keturunan Indonesia di Bundesliga
-
Daftar Lengkap 180 Negara Perang Dagang Trump, Indonesia Kena Tarif 32 Persen
-
Detik-detik Jose Mourinho Remas Hidung Pelatih Galatasaray: Tito Vilanova Jilid II
Terkini
-
Silaturahmi ke Rumah Syamsuar, Gubri Wahid: Saya Minta Tunjuk Ajar
-
5 Tahun Tak Bisa Pulang, Bu Atun Bersyukur Ada Program Mudik Gratis dari BUMN
-
Gubri Abdul Wahid Ungkap Rencana Hadapi 'Badai' Efisiensi Anggaran
-
Polda Riau Ungkap Penyebab Penikaman Polisi hingga Berujung Maut
-
BRImo Siap Mendukung Transaksi Selama Libur Lebaran 2025 Seru dan Mudah!