SuaraRiau.id - Polsek Benai Kuansing melakukan penertiban Pertambangan Emas Tanpa Izin (PETI) di Sungai Batang Kuantan Desa Tanjung Simandolak dan Desa Gunung Kesiangan Kecamatan Benai, Kamis (2/11/2023) siang.
Penertiban tersebut berdasarkan laporan masyarakat yang merasa resah dengan keberadaan penambangan emas ilegal di Sungai Batang Kuantan itu.
Kapolsek Benai Ipda A Candra Widodo memimpin langsung penggerebekan lokasi penambangan emas tersebut.
Candra mengungkapkan di lokasi pertama ditemukan 1 unit rakit PETI yang sedang beraktivitas.
"Rakit tersebut berada ditengah-tengah sungai Batang Kuantan dan tidak dapat di jangkau dari tebing karena tidak adanya sampan di lokasi tersebut," ujarnya.
Para pelaku PETI langsung kocar-kacir meninggalkan rakit mereka saat melihat kedatangan petugas kepolisian.
"Para pelaku langsung meninggalkan rakitnya dengan cara mencebur diri ke dalam sungai. (Namun) rakitnya tidak dapat dirusak karena tak dapat dijangkau," katanya.
Sementara saat penyisiran lokasi kedua di Desa Gunung Kesiangan ditemukan beberapa rakit, namun yang beraktivitas sebanyak sempat unit rakit.
Meski rakit dibakar, tapi para pelaku lagi-lagi melarikan diri.
Candra juga menjelaskan kendala yang dialami saat operasi PETI, di antaranya areal PETI tempat rakit sangat lunak dan longsor sehingga rawan untuk keselamatan personil.
Dia pun mengimbau kepada pelaku PETI untuk menghentikan aktivitasnya karena akan ditindak. Kepada masyarakat, agar memberitahu jika ada aktivitas penambangan emas ilegal.
"Apabila ditemukan aktivitas Pertambangan Emas Tanpa Izin (PETI) di wilayah Hukum Polsek Benai akan dilakukan penindakan," tegas Kapolsek Candra.
Berita Terkait
-
Profil Andi Putra, Mantan Bupati Kuansing dan Kasus Korupsi yang Menjeratnya
-
Terhipnotis oleh Keindahan Air Terjun Bertingkat Guruh Gemurai di Kuansing
-
Asyiknya Melancong ke Air Terjun Pati Soni, Asri Banget!
-
Berpetualang Menjajaki Air Terjun Tersembunyi di Hutan Lindung Kuansing
-
Tobek Paboun: Area Persawahan Jadi Destinasi Wisata Pedesaan di Kuansing
Tag
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
- Datang ke Acara Ultah Anak Atta Halilintar, Gelagat Baim Wong Disorot: Sama Cewek Pelukan, Sama Cowok Salaman
- Menilik Merek dan Harga Baju Kiano saat Pesta Ulang Tahun Azura, Outfit-nya Jadi Perbincangan Netizen
Pilihan
-
Komersialisasi Bandara IKN Tunggu Revisi Perpres 131/2023, Kata Wamenhub Suntana
-
Tim Resmob Tangkap Pelaku Pembunuhan Tragis di Morowali yang Kabur ke Kaltim
-
Potret Nadia Raysa Mantan Marselino Ferdinan: IG-nya Diserbu Penggemar Usai Menang Lawan Arab
-
Harga Emas Antam Terbang Tinggi Jelang akhir Pekan, Tembus Rp1.520.000/Gram
-
Dinilai Hina Janda, Ridwan Kamil Kena Semprot Susi Pudjiastuti: Mau Omong Apa?
Terkini
-
Lewat Vokasi, PHR-Pemprov Riau Sinergi Tingkatkan SDM Masyarakat
-
Belasan Orang Jadi Tersangka Penyerangan Car Wash di Pekanbaru, Dalang Kerusuhan Buron
-
Perusakan Car Wash di Pekanbaru: 4 Orang Ditangkap, yang Lain Masih Diburu
-
Dirsamapta Polda Riau Apresiasi Polres Siak Terkait Kesiapan Pengamanan Pilkada
-
Liong Tjai Diburu Polda Riau Terkait Kasus Korupsi di Indragiri Hilir