SuaraRiau.id - Minuman khas Riau, laksamana mengamuk menjadi hidangan yang disajikan Istana saat Presiden Joko Widodo (Jokowi) menjamu tiga bakal capres 2024 yakni Anies Baswedan, Ganjar Pranowo dan Prabowo Subianto, Senin (30/10/2023).
Jamuan makan siang tersebut berlangsung di Istana Merdeka, Jakarta sekitar pukul 12.30 WIB.
Presiden Jokowi maupun ketiga capres nampak kompak mengenakan baju batik dan duduk di meja bundar.
Terungkapnya es laksamana mengamuk sebagai salah satu hidangan istimewa di pertemuan tersebut diungkapkan Koordinator Staf Khusus Presiden Ari Dwipayana.
"Menu makan siang bapak Presiden dengan tiga bakal calon presiden hari ini di Istana Merdeka diantaranya es laksamana mengamuk," ujar Ari, Senin (30/10/2023).
Apa itu laksamana mengamuk? Minuman khas Riau tersebut terdiri dari mangga atau kuini yang dicampur dengan santan ditambah gula dan es, Bisa juga ditambahkan dengan kelapa muda dan biji selasih.
Berikut ini resep es laksamana mengamuk yang dibagikan pengusaha kuliner dari Duri, beberapa waktu lalu.
Bahan-bahan:
- 2 buah mangga kuini, kupas dan potong dadu
- 1 buah kelapa muda, ambil dagingnya
- 1 sdm selasih, rendam dengan air panas secukupnya
- es batu secukupnya
- 200 gr gula pasir
- 200 ml air
- 1/2 sdt vanili bubuk
Bahan Kuah:
- Kelapa muda
- 700 ml santan cair
- 1/2 sdt garam
- 1 sdt gula
- 2 lembar daun pandan
Adapun cara pembuatannya, mula-mula masak santan terlebih dahulu hingga hangat. Kemudian masukan semua bahan pembuatan kuahnya dan masak sambil diaduk-aduk agar santan tidak pecah. Jika sudah panas maka matikan.
Kemudian campurkan semua bahan isian dan tuang kuah secukupnya ke dalam sebuah wadah. Dan terakhir tambahkan es batu secukupnya di atas.
Es laksamana mengamuk siap disajikan dan dinikmati saat dingin. Mudah bukan?
Berita Terkait
-
Pilkada Jateng Rasa Pilpres: Pertarungan Politik Lanjutan Megawati dan Jokowi?
-
Nge-Vlog Bareng Iriana, Jokowi Hari Ini OTW ke Jakarta buat Nengok Cucu: Bismillah
-
Santer Kabar ke Jakarta Dikaitkan Mau Jadi Kader Golkar, Jokowi: Mau Nengok Cucu
-
Jokowi Berikan Ucapan Selamat ke Donald Trump, Usai Unggul Quick Count Pilpres AS
-
Sore Ini Bahlil Dikabarkan Bakal Umumkan Kader Kejutan di Markas Golkar
Tag
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Daftar Petinggi Ikatan Keluarga Minangkabau (IKM), Viral Usai Video Razia RM Padang
- Penampilan Happy Asmara Saat Manggung Jadi Omongan Warganet: Semakin Hari Kelihatan Perutnya...
- Kecurigaan Diam-diam Paula Verhoeven sebelum Digugat Cerai Baim Wong: Kadang Chat Siapa Sih?
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
Pilihan
-
Lucky Hakim Sebut Indramayu Daerah Termiskin & Bupatinya Terkaya di Jabar, Cek Faktanya
-
Emiten Makanan Cepat Saji KFC Gigit Jari, Kini "Jagonya" Rugi
-
Prabowo Hapus Utang UMKM, Bikin Rugi Bank?
-
Politisi Gerindra Usul TNI Jadi Petugas Haji, Segini Gajinya
-
Terkuak! Ini Sosok Striker Keturunan yang Segera Dinaturalisasi Timnas Indonesia, Punya Darah Medan!
Terkini
-
Polres Siak Sosialisasi Keselamatan Lalu Lintas ke Perusahaan, Ajak Jaga Pilkada Damai
-
Kolaborasi Informasi Cuaca dengan BMKG, PHR Siap Produktif di Berbagai Kondisi
-
Naik Tinggi, Berikut Daftar Harga Sawit Riau Periode 6-12 November 2024
-
Deteksi Perambah Hutan, Polri Bakal Gunakan Aplikasi Lancang Kuning Karya Polda Riau
-
Indeks Bisnis UMKM BRI Triwulan III 2024 Sebut Ekspansi Bisnis UMKM Melambat