SuaraRiau.id - Upacara pengibaran bendera merah putih peringatan HUT RI tahun ini di Riau berbeda dari sebelumnya. Pada HUT ke-78 ini tiga gajah sumatera turut dilibatkan.
Upacara pengibaran bendera tersebut diadakan di halaman Balai Besar Konservasi Sumber Daya Alam (BBKSDA) Riau, Kamis (17/8/2023) pagi.
Ketiga satwa bernama latin Elephas maximus sumatranus itu berjalan rapi dipandu mahaout (pawang gajah) menuju tiang pengibaran bendera.
Bahkan, seekor gajah turut mengerek tali untuk mengibarkan bendera merah putih.
Kepala Bidang Teknis BBKSDA Riau Hartono menyebutkan, tujuan melibatkan satwa berbelalai ini dalam pengibaran Merah Putih ini bertujuan untuk mengedukasi dan mensosialisasikan kepada masyarakat bahwa gajah merupakan satwa dilindungi, serta memeriahkan HUT RI ke-78.
Hartono menjelaskan jika tiga gajah ini merupakan satwa yang dimanfaatkan pihaknya untuk mitigasi konflik dan pengendalian permasalahan terkait gajah di Riau.
“Tujuannya adalah sarana edukasi dan sosialisasi kepada masyarakat bahwa gajah yang selama ini dianggap sebagai hama atau merupakan hewan yang dilindungi” ungkap Hartono dikutip dari Antara.
Pengibaran Bendera Merah Putih ini dibantu oleh seekor gajah jantan bernama Bankin serta dua gajah betina bernama Indah dan Vera yang berusia 20-35 tahun. Prosesi pengibaran bendera bersama gajah merupakan yang pertama kali di Riau.
“Benar, yang pertama di Riau maka kami dalam rangka hut RI yang ke 78 ingin melibatkan satwa yang ikut berperan serta dalam pengibaran bendera,” tuturnya.
Tambah Hartono, dalam persiapannya mahout dan ketiga gajah ini hanya membutuhkan waktu setengah hari saja untuk berlatih menarik tali bendera merah putih. (Antara)
Berita Terkait
-
Menunggu Reshuffle Usai Lebaran, Pengamat Bongkar Pos Paling Mungkin Dievaluasi
-
Ajak Umat Muslim Menunaikam Zakat, Prabowo: Bisa Bantu Sesama dan Menghindari Sifat Kikir
-
LPDB Nilai Koperasi Merah Putih Jadi Angin Segar Pengembangan Ekonomi Desa
-
Prabowo Gelar Bukber Kabinet Merah Putih, Ustaz Adi Hidayat Kasih Kultum
-
Zeneos Ionity Diperkenalkan di Lebaran Fair 2025, Ideal untuk Motor Listrik
Tag
Terpopuler
- Mudik Lebaran Berujung Petaka, Honda BR-V Terbakar Gara-Gara Ulang Iseng Bocah
- Persija Jakarta: Kalau Transfer Fee Oke, Rizky Ridho Mau Ya Silahkan
- 3 Pemain Liga Inggris yang Bisa Dinaturalisasi Timnas Indonesia untuk Lawan China dan Jepang
- Pemain Kelahiran Jakarta Ini Musim Depan Jadi Lawan Kevin Diks di Bundesliga?
- Infinix Hot 50 vs Redmi 13: Sama-sama Sejutaan Tapi Beda Performa Begini
Pilihan
-
Mees Hilgers Dituduh Pura-pura Cedera, Pengamat Pasang Badan
-
Anthony Elanga, Sang Mantan Hancurkan Manchester United
-
BREAKING NEWS! Daftar 23 Pemain Timnas Indonesia U-17 di Piala Asia U-17 2025
-
Terungkap! MisteriHilangnya Oksigen di Stadion GBK Saat Timnas Indonesia vs Bahrain
-
Tolak Timnas Indonesia, Pemain Keturunan Ini Bakal Setim dengan Cristiano Ronaldo
Terkini
-
Gubri Abdul Wahid Ungkap Rencana Hadapi 'Badai' Efisiensi Anggaran
-
Polda Riau Ungkap Penyebab Penikaman Polisi hingga Berujung Maut
-
BRImo Siap Mendukung Transaksi Selama Libur Lebaran 2025 Seru dan Mudah!
-
Sebanyak 1 Juta AgenBRILink BRI Siap Tangani Transaksi dan Pembayaran Sepanjang Lebaran 1446 H
-
Polisi Tewas di Tempat Karaoke Rohil, padahal Kapolda Perintahkan Tutup THM selama Ramadan