SuaraRiau.id - Kendaraan-kendaraan dinas lingkungan Pemprov Riau dikandangkan selama libur hari Raya Idul Fitri tahun ini.
Hal tersebut sesuai surat imbauan Gubernur Riau Syamsuar kepada seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) untuk tidak memakai kendaraan atau mobil dinas selama Lebaran.
Menurut Kepala Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Riau, Indra untuk tahun ini pejabat setingkat eselon III dan IV atau fungsional yang menerima kendaraan dinas, tidak diperbolehkan menggunakan mobil dinas.
“Tahun ini seluruh mobil dinas dikumpulkan ke OPD masing-masing, tapi kuncinya diserahkan ke BPKAD, setelah selesai cuti lebaran bersama baru diserahkan kunci mobil dinas ke OPD masing-masing,” ujar Indra, Rabu (19/4/2023).
Ia mengungkapkan, saat ini seluruh OPD telah menyerahkan kunci mobil ke BPKAD. Namun, jika terdapat ada pejabat yang tidak menyerahkan akan dilaporkan kepada pimpinan. Karena sesuai dengan aturan mobil dinas tidak diperbolehkan digunakan saat Lebaran.
“Ada 36 OPD di lingkungan Pemprov Riau, untuk jabatan eselon III dan operasional. Ada pengecualian beberapa OPD yang tidak dikandangkan mobil dinasnya, tapi bagi yang bertugas, seperti Rumah Sakit, Satpol PP, Dinas Perhubungan, BPBD, Diskes, yang sifatnya pelayanan juga,” jelas Indra.
“Bagi yang tidak tidak menyerahkan berarti tidak mengindahkan himbauan Gubernur, semua mobil dinas yang dikumpulkan laporan disampaikan ke Gubernur,” ujarnya.
Berita Terkait
-
Wajib Denger! Ini Lagu Ismail Marzuki yang Bikin Enjoy Kumpul Sama Keluarga di Hari Lebaran
-
Berapa Batas Kecepatan Berkendara Saat Mudik Lebaran 2023?
-
7 Tips Menghilangkan Rasa Lelah Setelah Perjalanan Mudik Lebaran
-
Sunnah-Sunnah Nabi di Idul Fitri, Ustaz Khalid Basalamah: Pakailah Pakaian Terbaik
-
Pakai Outfit Super Santai, Jokowi dan Iriana Mudik ke Solo Lewat Udara
Terpopuler
- 10 Sunscreen untuk Flek Hitam Terlaris di Shopee yang Bisa Kamu Coba
- Penyerang Klub Belanda Siap Susul Miliano Bela Timnas Indonesia: Ibu Senang Tiap Pulang ke Depok
- Lebih Murah dari Innova Zenix: 5 Mobil 7 Seater Kabin Lega Cocok untuk Liburan Keluarga Akhir Tahun
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 26 Oktober: Raih 18.500 Gems dan Pemain 111-113
- 7 Mobil 8 Seater Termurah untuk Keluarga, MPV hingga SUV Super Nyaman
Pilihan
-
4 HP Memori 256 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer yang Ingin Install Banyak Game
-
Disebut Menteri Berbahaya, Menkeu Purbaya Langsung Skakmat Hasan Nasbi
-
Hasan Nasbi Sebut Menkeu Purbaya Berbahaya, Bisa Lemahkan Pemerintah
-
5 Fakta Kemenangan 2-1 Real Madrid Atas Barcelona: 16 Gol Kylian Mbappe
-
Harga Emas Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Sentuh Rp 2,4 Juta di Pegadaian, Antam Nihil!
Terkini
-
Bocoran Realme C85 Pro: Baterai Tahan Lama, Tangguh dan Ramah di Kantong
-
3 Kijang Innova Bekas Mulai 70 Jutaan, Kabin Nyaman Angkut Keluarga Besar
-
6 Model Xenia Bekas 70 Jutaan Incaran Keluarga Muda, Serba Hemat dan Bersahabat
-
4 Rekomendasi Mobil Bekas 30 Jutaan Terbaik 2025, Irit Bensin dan Lincah
-
8 Mobil Bekas 30 Jutaan Tangguh Tahun 2025, Kendaraan Lawas Aura Tetap Berkelas