SuaraRiau.id - Jalan lintas Riau-Sumatera Barat (Sumbar) di daerah Kelok 17 Koto Alam, Kecamatan Pangkalan, Limapuluh Kota sudah bisa dilewati kembali sejak Kamis (13/4/2023) dini hari.
Diketahui, jalan lintas Riau-Sumbar tersebut sebelumnya longsor pada Rabu (12/4/2023) malam dan menyebabkan harus ditutup total.
Menurut Kepala Pelaksana BPBD Limapuluh Kota, Rahmadinol, jalan lintas Sumbar-Riau itu sempat terputus total lebih dari dua jam pasca longsor.
"Sekarang sudah bisa dilewati kembali meskipun masih ada material longsor yang terus dibersihkan," katanya dikutip dari Antara, Kamis (13/4/2023).
Rahmadinol mengatakan, pihaknya mendapatkan informasi jalan longsor pada Rabu (12/4/2023) sekitar pukul 22.00 WIB. Petugas langsung diturunkan ke lapangan untuk menindaklanjuti kejadian.
Dia menjelaskan jika longsor tersebut terjadi disebabkan oleh tingginya intensitas curah hujan yang terjadi pada malam tersebut.
"Kejadiannya sekitar pukul 10 malam dapat informasi, tim dari Satlantas, TRC BPBD langsung bergerak dan melakukan evakuasi," ujar Rahmadinol.
Disampaikannya bahwa jalan lintas sudah dapat dilewati pada Kamis (13/4) sekitar pukul 02.00 WIB. Akses tertutup secara total terjadi kurang lebih selama dua jam dan sekitar satu setengah jam dilakukan buka tutup.
"Terkait semua informasi ini kita juga sudah melaporkan kejadian kepada unsur-unsur pimpinan yang ada," kata dia.
Mengingat akan meningkatnya arus lalu lintas menjelang lebaran, dia mengimbau agar pengendara ataupun pemudik yang akan melewati daerah rawan longsor agar terus waspada.
"Selalu waspada saat berkendara terlebih saat intensitas hujan tinggi, perhatikan sekitar. Sekali lagi saya ingatkan agar nanti pengendara maupun pemudik kita tetap waspada," ujar Rahmadinol. (Antara)
Berita Terkait
-
Banjir dan Longsor di Nepal Tewaskan 148 Orang, 58 Masih Hilang
-
Daftar Identitas 12 Korban Tanah Longsor Penambangan Ilegal Di Solok Sumatra Barat
-
Badan Geologi Sebut Tambang Ilegal Tingkatkan Potensi Longsor Lebih Besar di Solok
-
Diguyur Hujan Deras, Longsor Tutup Ruas Jalan Trans Nabire Hingga 30 Meter
-
Pasca Longsor, Tol Bocimi Seksi II Cigombong-Cibadak Kembali Dilalui Kendaraan
Terpopuler
- Vanessa Nabila Bantah Jadi Simpanan Cagub Ahmad Luthfi, tapi Dipinjami Mobil Mewah, Warganet: Sebodoh Itu Kah Rakyat?
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Adu Pendidikan Zeda Salim dan Irish Bella, Siap Gantikan Irish Jadi Istri Ammar Zoni?
Pilihan
-
Kerja Sambil Liburan di Australia Bisa Dapat Gaji Berapa? Yuk, Simak Syarat WHV Terbaru
-
Kekerasan di Pos Hauling Paser, JATAM Desak Pencabutan Izin PT MCM
-
Jelajah Gizi 2024: Telusur Pangan Lokal Hingga Ikan Lemuru Banyuwangi Setara Salmon Cegah Anemia dan Stunting
-
Pembunuhan Tokoh Adat di Paser: LBH Samarinda Sebut Pelanggaran HAM Serius
-
Kenapa Erick Thohir Tunjuk Bos Lion Air jadi Dirut Garuda Indonesia?
Terkini
-
Risiko Bisnis Tinggi, PHR Tegakkan Integritas dan Etika Dalam Budaya Kerja
-
Janji Afni-Syamsurizal Gratiskan Seragam Sekolah untuk Murid Baru, Begini Hitungannya
-
PNM Boyong Tiga Penghargaan BBMA 2024, Tampilkan Program Disabilitas Tanpa Batas
-
Program BRImo FSTVL Banjir Hadiah Seru, Termasuk BMW 520i M Sport: Begini Caranya Buat Meminang Agar Bisa Dibawa Pulang!
-
Riau Petroleum Rokan Jadikan Hari Pahlawan Momen Refleksi Semangat Perjuangan