SuaraRiau.id - Warga diresahkan dengan aksi balap liar di ruas Jalan Naga Sakti, Stadion Utama Riau Pekanbaru belakangan ini.
Diketahui, hal itu sangat membahayakan masyarakat yang melintasi jalan tersebut. Apalagi di lokasi tersebut warga sangat ramai membeli dan berjualan takjil selama bulan Ramadhan.
Seorang warga Pekanbaru bernama Khairi mengaku sangat terganggu dengan adanya aktivitas balap tanpa izin tersebut.
Menurut warga yang hendak membeli takjil itu, balapan liar sangat membahayakan pedagang, pembeli dan juga pengguna jalan.
"Tentu membahayakan, sangat tidak aman. Karena yang jualan takjil rata-rata di pinggir jalan. Belum lagi asap dan suara bising motornya sangat mengganggu," kata Khairi dikutip dari Antara pada Rabu (29/3/2023).
Tak hanya itu, penonton balap liar memarkir kendaraan roda dua di badan jalan sehingga menimbulkan kemacetan.
Sementara kata warga lainnya, Ratu, balapan liar di Stadion Utama bukan hal yang baru. Karena sudah sering diamankan petugas namun mereka tidak pernah jerah. Bahkan kebanyakan yang ikut aksi tersebut anak di bawah umur.
"Sudah sering kali diamankan aparat kepolisian. Sebentar saja efek jerahnya, kemudian ada lagi. Polisi pun harus lebih tegas," ucap dia.
Masyarakat berharap agar pemerintah dan aparat kepolisian dapat menertibkan balapan motor yang menggunakan jalan umum ini.
Beberapa waktu lalu, Wakil Ketua DPRD Riau Agung Nugroho yang juga merupakan legislator dapil Pekanbaru meminta agar dibangun sirkuit permanen untuk menekan aksi balap liar yang meresahkan masyarakat.
Agung meminta Pemprov Riau untuk memfasilitasi dibangunnya lintasan khusus agar anak-anak muda tidak lagi menggunakan jalan umum untuk melakukan aksi balapan motor liar. (Antara)
Berita Terkait
-
Brutal! Gerombolan Pemuda Balap Liar Rusak Rumah Pak RT di Pasar Rebo, Polisi Cari Pelaku Meski Korban Tak Lapor
-
Oknum Ketahuan Peras Warga Pekanbaru, Apa Tugas Satpol PP Sebenarnya?
-
Heboh Sapi Kurban Jantan di Pekanbaru Punya 2 Bayi dalam Perut
-
Puluhan Remaja Konvoi Bawa Petasan Diamankan di Bundaran HI, Bendera Geng Disita
-
Cegah Kecelakaan Berulang, Polda Metro Akan Tutup Ruas JLNT Casablanca Pukul 10 Malam Hingga 4 Subuh
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Sambut Hari Kartini, PNM Dukung Perempuan Sehat dan Mandiri sebagai Pilar Indonesia Emas 2045
-
Survei RiauOnline Ungkap Kemampuan Agung Nugroho-Markarius Anwar Pimpin Pekanbaru
-
Fakta-fakta Viral Dugem di Sel: 14 Tahanan Diperiksa hingga Kepala Rutan Pekanbaru Dicopot
-
Kesempatan Ditransfer Ratusan Ribu, Buruan Ambil DANA Kaget Kamis 17 April 2025
-
Dinas PU Siak Dipanggil Buntut Warga Keluhkan Air Minum Berlumpur dan Bau