SuaraRiau.id - Merek mi instan yang diproduksi oleh Indofood CBP, anak perusahaan Indofood di Indonesia, Indomie sudah sangat populer di Indonesia.
Bahkan, brand mi instan satu ini sudah diekspor ke lebih dari 60 negara, termasuk Republik Rakyat Tiongkok.
Namun, warganet di Indonesia dibuat heboh mi instan yang diduga tiruan Indomie ini.
Dilansir dari akun twitter @Tanyarl yang diunggah pada Senin (6/3/2023), sebuah mi goreng instan dengan tampilan mirip dengan Indomie Goreng beredar di supermarket China.
Pada kemasan mi instan berlatar warna putih dengan aksen merah tersebut, tertulis merek "Qiao Mai".
"Dengan PD nya aku masukin keranjang tanpa liat jelas kalau ini bukan indomie. ini bukan lagi indome tapi chindomie," tulis pengunggah.
Salah seorang warganet di kolom komentar dengan akun @uchihaagustd membandingkan kemasan kedua mi instan tersebut.
"kayaknya emang beda alias KW, kalo pun disesuaikan dengan negara seharusnya bentuk logo latar indomie gak beda," tulisnya di kolom komentar.
Selain itu, warganet dengan akun @duitJunmyeon bahkan menyebutkan bahwa tak hanya mi instan tersebut yang dibuat tiruannya, namun juga merek wafer dari Indonesia.
"Mjb, tapi di china emang ada produk Indo yg kw-in, kayak wafer nabati kw-nya naboti (ini rill). Aku taunya dari yt wni yg nikah sama orang sana dan tinggal disana," ujarnya.
Unggahan ini membuat sejumlah warganet merasa bangga, lantaran mampu membeli produk-produk original, seperti Indomie. Seperti yang diungkapkan oleh @DjemariPensil.
"Boleh lah ya merasa congkak dikit bisa beli indomie ori," ungkapnya.
"Ini kalo beneran indomie di kw-in. Aku patut bangga sih setidaknya aku pernah beli barang ori walaupun cuma mie doang," imbuh @strawberryeuna.
Kontributor : Anggun Alifah
Berita Terkait
-
Dua Wakil Indonesia Alami Lonjakan Drastis dalam Ranking BWF World Tour 2024
-
Beda Style dari Xiaomi: Begini Tampang dan Spesifikasi Mobilnya Huawei
-
Dituduh Gila, Influencer China Konsumsi Pakan Babi Demi Konten
-
BYD Luncurkan Charging Baterai Tercepat di Dunia, tapi untuk Mesin Konstruksi
-
Amerika Serikat Balas Dendam ke Kanada, Meksiko dan China, Ini Yang Dilakukan Donald Trump
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Review Hidup Peternak Lele: Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Juragan Ikan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
-
4 Rekomendasi HP Gaming Murah Rp 2 jutaan Memori Besar Performa Handal, Terbaik November 2024
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
Terkini
-
Inovasi E-Break, PHR Hemat Biaya Produksi Balam South Rp29 Miliar
-
Hari Pencoblosan, KPU Riau Ungkap Larangan untuk Pemilih dan Lembaga Survei
-
Intip Snack Emping Jagung Nasabah PNM Mekaar yang Diborong Wapres Gibran
-
Jaga Keamanan Masa Tenang Pilkada, Polres Siak-Instansi Terkait Patroli Skala Besar
-
Hari Guru, Begini Jejak Kisah Guru di Balik Kesuksesan Para Engineer PHR