Scroll untuk membaca artikel
Eko Faizin
Minggu, 05 Maret 2023 | 11:54 WIB
Gedung Mal Pelayanan Publik (MPP) Pekanbaru terbakar, Minggu (5/3/2023). [Defri Candra/Riauonline]

SuaraRiau.id - Gedung Mal Pelayanan Publik (MPP) Pekanbaru yang merupakan Kantor Wali Kota lama terbakar pada Minggu (5/3/2023) sekitar pukul 10.00 WIB.

Kobaran api menghanguskan bangunan yang terletak di Jalan Jenderal Sudirman Pekanbaru tersebut. Jago merah hanya menyisakan kerangka gedung.

Kebakaran MPP Pekanbaru tersebut menyita perhatian warga dan pengendara yang melintas di Jalan Jenderal Sudirman. Mereka berhenti sejenak untuk melihat peristiwa kebakaran ini.

Sejumlah kendaraan pemadam kebakaran (damkar) mulai melakukan upaya pemadaman. Tampak beberapa petugas damkar juga masuk ke dalam MPP Pekanbaru.

"Besar sekali apinya, tinggal kerangka," ucap satu warga, Daus kepada Riauonline.co.id--jaringan Suara.com, Minggu (5/3/2023).

Dugaan sementara api berasal dari gedung B MPP Pekanbaru. Api diduga berasal dari ruangan Sekda Pekanbaru, yang berada di lantai dua gedung.

Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPM-PTSP) Akmal Khairi mengatakan belum mengetahui pasti sumber api. Namun diduga api berasal dari salah satu ruangan di lantai dua gedung.

"Saya baru dapat kabar. Kabarnya ada korsleting dari salah satu ruangan," ujar Akmal Khairi.

Load More