SuaraRiau.id - Arus mudik di Pelabuhan Sungai Duku Pekanbaru mengalami kenaikan sebesar 40 persen sejak Sabtu (24/12/2022) hingga Selasa (27/12/2022).
Kepala Pos Pelabuhan Sungai Duku, Victory mengatakan arus mudik melonjak lantaran penumpang memeriahkan Natal 2022 dan menyambut Tahun Baru 2023 ini.
"Peningkatan arus mudik terpantau dari peningkatan kedatangan penumpang dari berbagai daerah di Riau dan keberangkatan dari Pekanbaru," ujar Victory dikutip dari Antara, Selasa (28/12/2022).
Ia menjelaskan peningkatan kedatangan dan kepergian penumpang mengunakan jasa transportasi sungai tersebut dari Pekanbaru hanya sebesar 40 persen yang tercatat menggunakan 3 armada yang berangkat setiap hari dari Pelabuhan Sungai Duku tujuan Selatpanjang.
Hanya Kapal Mesin (KM) Jelatik saja armada yang langsung berangkat menuju ke Selatpanjang sisanya transit di Perawang.
"Pada hari normal tercatat hanya 100-150 penumpang yang memanfaatkan jasa trasnportasi sungai ini, akan tetapi tercatat 282 hingga 302 penumpang yang berangkat dari Pekanbaru dan datang ke Pekanbaru yang menggunakan jasa angkutan sungai ini dalam menikmati libur Natal 2022 dan menyambut Tahun baru 2023," katanya.
Sementara itu Gubernur Riau Syamsuar meminta masyarakat untuk merayakan tahun baru agar tidak dilaksanakan dengan euforia berlebihan. Kegiatan berlebihan justru dikhawatirkan dapat menimbulkan hal-hal tak diinginkan.
"Perayaan tahun baru agar dapat diisi dengan kegiatan positif dan situasi yang sudah terpelihara dengan baik diharapkan dapat terjaga," katanya.
Sebab katanya lagi,Tahun 2022 sudah berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya akan tetapi sebaiknya perlu menjaga situasi yang sudah membaik ini dengan kegiatan positif. (Antara)
Berita Terkait
-
7 Ucapan Tahun Baru 2023 Dalam Bahasa Inggris Beserta Terjemahannya
-
Konvoi Malam Tahun Baru Dilarang di Jatim, Khofifah: Akan Ada Penyekatan di Beberapa Titik
-
Resep Ayam Bakar Bumbu Kacang, Ide Menu Tahun Baru Praktis, Rasanya Persis Sate tapi Tanpa Tusukan!
-
Natalius Pigai Mengecam Presiden Jokowi yang Mengunjungi Gereja saat Misa: Ini Rumah Allah yang Kudus!
-
Bikin Geger Warga Dilarang Ibadah Natal di Rumah, Ternyata Ini Faktanya
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- Resmi Gabung Persib, Bojan Hodak Ungkap Jadwal Latihan Kurzawa dan Kedatangan Markx
Pilihan
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
-
IHSG Anjlok Hampir 8 Persen Gegara MSCI, BEI: Kita Melakukan Segala Effort
-
IHSG Anjlok 7 Persen Usai MSCI Soroti Transparansi dan Likuiditas Saham RI, BEI Buka Suara
-
IHSG Ambruk Hampir 8 Persen
Terkini
-
5 Rekomendasi Mobil Bekas 100 Jutaan Punya Kabin Luas, Nyaman dan Tangguh
-
Fakta-fakta Penangkapan Bos Otomotif Pesta Narkoba di Pekanbaru, Berujung Dilepas
-
5 Mobil Bekas 100 Jutaan, Muat 7 Penumpang yang Fungsional untuk Jangka Panjang
-
Pemkab Siak Setop Beasiswa PKH, Mahasiswa Nunggak Uang Kuliah Terancam DO
-
5 Lipstik Viva untuk Usia 40 Tahun ke Atas: Tahan Lama, Terlihat Awet Muda