SuaraRiau.id - Kecelakaan bus membawa mahasiswa Universitas Riau terjadi di Jalan Silaing, Padang Panjang, Sumatera Barat (Sumbar), Senin (19/12/2022) sekitar pukul 08.00 WIB.
Bus Mercedes Benz dengan berplat S 7056 UW tersebut sebelumnya mengalami rem blong. Akibatnya, kendaraan dengan puluhan penumpang itu terbalik usai terlibat kecelakaan.
Sebanyak 46 penumpang mengalami luka-luka dilarikan ke RS Yarsi, Padang Panjang.
Menurut Kasatlantas Polres Padangpanjang, Iptu Aldy Lazuardi, bus mahasiswa Unri datang dari arah Padang Panjang menuju Kota Padang.
Namun saat sampai di Silaing, bus menabrak mobil Datsun Go Nopol BA 1467 QF yang datang dari arah berlawanan.
"Tak hanya menabrak mobil sedan, bus juga menabrak Toyota Calya BA 1157 IN dan kendaraan Hyundai Starex Mover BA 1578 N dan kendaraan tangki CPO nopol B 8033 GU yang melaju dengan arah yang sama dengan kendaraan bus Marcedes Benz S 7056 UW," ujar Iptu Aldy kepada Riauonline.co.id--jaringan Suara.com, Senin (19/12/2022).
Atas insiden tersebut, puluhan orang penumpang mengalami luka ringan, termasuk sopir bus, Amri (51) asal Perawang sudah dibawa ke rumah sakit.
"Beruntung tidak ada korban jiwa dalam insiden ini. Namun kerugian ditaksir mencapai Rp 50 juta" jelas Iptu Aldy.
Berita Terkait
-
Diduga dalam Pengaruh Ganja, Khairul Tabrak Truk Sampah yang Sedang Parkir di Tanjung Duren Jakbar
-
Update Data Korban Kecelakaan Kereta Cepat, 2 Orang WNA China Meninggal Dunia, Empat Alami Luka-luka
-
Ini Identitas 2 WN China Korban Tewas Kecelakaan di Proyek Kereta Cepat Jakarta Bandung
-
Kereta Teknis Proyek Kereta Cepat Bandung-Jakarta Kecelakaan di Bandung Barat Bikin 2 WNA Tewas
-
Dua WNA Pekerja Teknis Meninggal Gegara Kecelakaan Kereta Cepat Jakarta-Bandung
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
IHSG Anjlok Hampir 8 Persen Gegara MSCI, BEI: Kita Melakukan Segala Effort
-
IHSG Anjlok 7 Persen Usai MSCI Soroti Transparansi dan Likuiditas Saham RI, BEI Buka Suara
-
IHSG Ambruk Hampir 8 Persen
-
IHSG Anjlok 6% Lebih, Rekor Terburuk di Era Menkeu Purbaya
-
Festival Bidar Palembang: Tradisi Sungai Musi yang Bertahan Sejak Zaman Kesultanan
Terkini
-
Pemkab Siak Setop Beasiswa PKH, Mahasiswa Nunggak Uang Kuliah Terancam DO
-
5 Lipstik Viva untuk Usia 40 Tahun ke Atas: Tahan Lama, Terlihat Awet Muda
-
3 Rekomendasi Mobil SUV Bekas Mulai 90 Jutaan, Elegan dan Nyaman buat Harian
-
5 Jabatan Eselon II Pemprov Riau Belum Definitif, Begini Kata SF Hariyanto
-
Pascabencana, Relawan BRI Peduli Terjun Langsung Bersih-bersih Sekolah di Aceh Tamiang