SuaraRiau.id - Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong mengaku puas dengan perkembangan para pemain setelah menjalani pemusatan latihan selama dua pekan di Bali sebagai persiapan menghadapi Piala AFF 2022 pada 20 Desember nanti.
“Mulai pekan kemarin hingga saat ini materi latihan intensitasnya sangat tinggi untuk para pemain. Para pemain mengikuti latihan dengan baik, semangat dan kerja keras. Saya puas dengan perkembangan pemain hingga saat ini," kata Shin Tae-yong dikutip dari Antara, Rabu (14/12/2022).
Selain pelatihan fisik, skuad Garuda juga menjalani pertandingan internal pada Selasa (13/12/2022) untuk mengetahui kecepatan pergerakan pemain. Namun menurut Shin, transisi permainan timnya masih terbilang lemah.
“Untuk penilaian internal game kemarin memang tidak bisa dibilang apa-apa karena hanya mau cek pergerakan pemain seperti apa, itu saja. Kami bisa menjadi tim kuat jika transisi permainan lebih cepat,” kata Shin.
“Saat ini masih kurang dalam transisi, itu yang harus kita perbaiki supaya menjadi lebih baik," kata pelatih asal Korea Selatan itu menjelaskan.
Indonesia yang masuk ke dalam Grup A bakal melakoni laga perdananya di Piala AFF 2022 dengan menjamu Kamboja pada 23 Desember mendatang sebelum bertemu Brunei Darussalam (26/12), Thailand (29/12), dan Filipina (2/1/).
Shin berharap para suporter bisa datang dan mendukung langsung timnas pada laga kandang di Stadion Utama Gelora Bung Karno nanti.
Sebab, dukungan suporter akan sangat berpengaruh meningkatkan motivasi dan semangat para pemain.
“Karena ini pertandingan internasional, saya berharap mendapatkan izin dari pihak yang berwenang agar penonton atau suporter dapat datang ke stadion untuk memberikan dukungan langsung kepada timnas Indonesia,” tutup dia. (Antara)
Berita Terkait
-
Puji Progres Timnas Indonesia, Saddil Ramdani Bisa Kembali Rebut Hati STY?
-
Shin Tae-yong: Ada Hokky Caraka, Tidak Masalah
-
Shin Tae-yong Jelang Piala AFF 2024: Suporter Pasti Ingin Juara, Tapi...
-
STY Minta Jangan Bereskpektasi Tinggi Kepada Timnas Indonesia : Itu Jadi Beban Saya
-
Dipinggirkan Shin Tae-yong dari Timnas Indonesia, Saddil Ramdani: Kalau Diberikan Peluang Saya...
Terpopuler
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Meutya Hafid Copot Prabu Revolusi, Tunjuk Molly Prabawaty Jadi Plt Dirjen Kementerian Komdigi
- Ragnar Oratmangoen ke Media Belanda: Mimpi ke Piala Dunia itu...
- Segini Kekayaan Prabu Revolusi: Dicopot Meutya Hafid dari Komdigi, Ternyata Komisaris Kilang Pertamina
- dr. Oky Pratama Dituding Berkhianat, Nikita Mirzani: Lepasin Aja...
Pilihan
-
Media Asing Kritik Tour Prabowo untuk Mengesankan Trump dan Xi Bertepuk Sebelah Tangan
-
Kronologi NewJeans Keluar dari ADOR, Apakah Bakal Bubar?
-
Rekomendasi Film Bioskop Akhir Pekan November 2024: Ada Horor, Aksi, dan Drama!
-
Heboh Kabar Prabowo Dihina Media Asing, Gegara Ngemis Bertemu Donald Trump?
-
Apa Itu Swiss Stage di M6 Mobile Legends? Begini Sistem dan Eliminasinya
Terkini
-
PHR Kembali Buka Program Magang, Siapkan Tenaga Kerja Berdaya Saing
-
Nikmati Suku Bunga Mulai dari 8,129% dan Diskon Biaya Provisi 50% Peringati HUT ke-129 BRI
-
Tabrak Ibu-ibu hingga Tewas, Mahasiswi di Pekanbaru Dituntut 8 Tahun Penjara
-
Inovasi E-Break, PHR Hemat Biaya Produksi Balam South Rp29 Miliar
-
Hari Pencoblosan, KPU Riau Ungkap Larangan untuk Pemilih dan Lembaga Survei