SuaraRiau.id - Anies Baswedan melakukan safari politik ke sejumlah wilayah Sumatera di antaranya Aceh, Sumatera Barat dan Riau.
Sama seperti daerah lain, kedatangan Anies Baswedan di Riau disambut antusias simpatisan. Capres 2024 Partai Nasdem tersebut dielu-elukan mulai dari bandara hingga tempat acara di Jalan Gajah Mada Pekanbaru.
Anies Baswedan pun menyampaikan pidato akbar di hadapan ribuan relawan dan masyarakat Riau.
Ia mengingatkan, jika masyarakat ingin perubahan secara adil maka 2024 saat yang tepat untuk memilih dirinya sebagai presiden.
"Kita berkumpul untuk tujuan Pilpres 2024 karena itu sebuah kesempatan untuk menentukan arah baru. Republik ini didirikan untuk menghadirkan keadilan sosial bagi seluruh rakyat indonesia," ujar mantan Gubernur DKI Jakarta itu dikutip dari Riauonline.co.id--jaringan Suara.com, Minggu (4/12/2022).
Anies mengatakan bahwa pihaknya memiliki kesempatan untuk meluruskan kembali cita-cita Republik Indonesia.
"Kami ingin seluruh rakyat Riau kembali merasakan kemerdekaan, setara dengan wilayah lain. Untuk itu perlu bergerak bersama sampai Februari 2024 nanti. Rapikan barisan, sapa tetangga, saudara, dan keluarga untuk Anies," ungkap Anies.
Dia menegaskan, perubahan Indonesia ke arah yang lebih baik bisa terjadi kalau relawan dan masyarakat bekerja keras.
Anies menjelaskan, jika seluruh yang menghadiri temu akbar itu punya satu semangat, maka akan ada perubahan untuk seluruh Indonesia.
"Relawan dan aktivis partai juga harus bekerja bersama. Kita harus saling mencintai karena sama sama anak bangsa," ujarnya.
Anies pun mengingatkan pendukungnya untuk tidak mengirimkan pesan negatif maupun hoaks, melainkan mengirimkan pesan positif untuk menjangkau semua kalangan masyarakat.
"Lupakan peta Pilpres 2019. Semua adalah saudara perjuangan. Dengan begitu kita diantarkan pada kemenangan," katanya.
"Riau punya kontribusi luar biasa. Melayu cikal bakal persatuan Indonesia. Insyaallah persatuan kita jaga dalam keadilan. Tidak ada ketimpangan," sambungnya.
Setelah menyampaikan pidato akbar, Anies Baswedan turut turun panggung dan menyalami pendukungnya. Relawan Anies Baswedan dari berbagai simpul pun histeris.
"Kami belum salaman lagi Pak Anies. Jangan naik dulu. Sini Pak Anies," teriak seorang ibu yang berdiri di sisi pagar panggung.
Berita Terkait
-
Ahok Datang, Anies Baswedan Absen Kampanye Akbar Pramono-Rano
-
Pendukung PKS Bakal Tercerai Berai di Pilgub Jakarta, Ikuti Jejak Anies Dukung Pramono-Rano?
-
Sekjen PDIP Sebut Kasus Formula E Anies Baswedan Ulah Jokowi, Netizen: Mulyono Jahat
-
Kompak Pakai Rompi 'JAKI', Pramono-Anies Blusukan Bareng di Cengkareng Jakbar
-
Berhubungan Erat di Masa Lalu, Ini Bukti Kedekatan Anies dan Pramono Anung
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Beli Rumah Lebih Mudah, Ayo ke KPR BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya
-
Kasus Polisi Tembak Polisi di Sumbar, Kompolnas Minta Polda Selidiki Penyebab
-
Fadel Sebut Elektabilitas Alfedri-Husni Tertinggi, Singgung Lembaga Survei Tak Kredibel
-
Lewat Vokasi, PHR-Pemprov Riau Sinergi Tingkatkan SDM Masyarakat
-
Belasan Orang Jadi Tersangka Penyerangan Car Wash di Pekanbaru, Dalang Kerusuhan Buron