SuaraRiau.id - Mawar AFI diam-diam dikabarkan sudah dilamar sang kekasih. Hal itu tentu saja merupakan kabar bahagia usai dirinya bercerai dari Steno Ricardo.
Kabar tersebut disampaikan langsung oleh Mawar AFI dalam video YouTube yang beredar baru-baru ini.
Namun, Mawar AFI tidak menyebutkan dengan detail kapan acara lamarannya digelar.
Jebolan ajang pencarian bakat ini itu hanya menjelaskan bahwa acaranya sengaja dilangsungkan secara tertutup.
"Nikah mah belum. Tapi dilamar sudah baru-baru saja. Tapi senyap saja," ucap Mawar AFI di akun YouTube Mata AO.
Mawar AFI juga memilih merahasiakan calon suaminya itu. Dia bilang baru akan mengenalkan ke publik setelah resmi menikah.
"Belum mau, nanti saja kalau nikah saya mau muncul satu saja. Pekerjaan saya dengan beliau 180 derajat. Jadi ntar sajalah kalau sudah nikah dan sah," tuturnya.
Mawar AFI cuma membocorkan calon suaminya itu blasteran Filipina Indonesia dan kini menetap di Singapura. Ia juga menegaskan bahwa sang kekasih bukan suami orang.
"Jadi dia half Manila, half Indonesia. Beliau duda, dudanya sudah lama. Jadi bukan suami orang. Sudah punya anak satu," ungkap Mawar AFI.
"Kita LDR, dia di Singapura. Kalau kenalnya cukup lama, dilamarnya baru," imbuhnya lagi.
Ditanya mengenai alasannya menerima lamaran calon suaminya itu, Mawar AFI punya jawaban sendiri.
"Karena beliau mendekati anak-anak duluan bukan saya," bebernya.
Terlepas dari itu, Mawar AFI enggan memberitahu kapan pernikahan keduanya itu akan digelar.
"Rahasia," tandasnya.
Berita Terkait
-
Perdana Dampingi Sandy Walsh Usai Menikah, Pesona Aislinn Konig Mirip Mawar Eva de Jongh
-
Sinopsis 10 PM, Series Horor Indonesia Tentang Teror Siaran Radio Mematikan
-
10 PM, Series Horor yang Gabungkan Teknologi dengan Dunia Supranatural
-
Bayaran Sinetron Amanda Manopo, Kini Dituding Bayar Akun Gosip buat Tepis Isu dengan Arya Saloka
-
Makna Mawar Putih, Bunga yang Kompak Dipamerkan Amanda Manopo dan Arya Saloka di Instagram
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Hari Guru, Begini Jejak Kisah Guru di Balik Kesuksesan Para Engineer PHR
-
Pimpin Transformasi Hijau Berkelanjutan, Sunarso Dinobatkan sebagai The Best CEO
-
Review Smartphone iQOO Terbaru 2024 dan Spesifikasinya
-
Dukung Gaya Hidup Sehat, BRI dan OPPO Berkolaborasi di OPPO Run 2024
-
Jelang Pencoblosan, Kapolres Ajak Semua Paslon Pilkada Siak Olahraga Bersama