SuaraRiau.id - Pedangdut Lesti Kejora membuat penggalangan dana membantu korban gempa Cianjur, Jawa Barat yang terjadi pada Senin (21/11/2022).
Diketahui, gempa magnitudo 5,6 mengguncang wilayah Cianjur. Setidaknya 271 warga meninggal dunia dan ribuan luka-luka.
Lesti Kejora menyampaikan buka donasi korban gempa melalui unggahan di Instagram. Ia mengajak orang-orang yang ingin membantu meringankan beban warga yang terdampak gempa bumi melalui sumbangan di platform khusus donasi.
"Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh, saya Lesti. Untuk teman-teman semuanya, mari kita support dan mendoakan saudara-saudara kita yang ada di Cianjur. Mudah-mudahan Allah selalu melindungi, dan keluarga yang ada di sana diberikan kekuatan dan kesabaran," ujar istri Rizky Billar itu dikutip, Rabu (23/11/2022).
"Teman-teman semuanya yang mau ikut berdonasi silakan langsung saja ke Kitabisa.com, terima kasih," sambungnya dikutip dari MataMata.com, Kamis (24/11/2022).
Dalam unggahan lain, Lesti Kejora menunjukkan jumlah donasi yang terkumpul sudah mencapai lebih dari Rp114 juta. Target donasi yang tertera adalah Rp300 juta.
"Alhamdulillah Masya Allah, belum 24 jam udah terkumpul lebih dari 100 juta. Makasih banyak buat semua yang udah ikutan donasi dan mendoakan saudara kita di Cianjur," ujar Lesti berterima kasih.
"Yuk kita donasi lagi biar makin banyak yang terbantu," lanjutnya mengajak orang-orang agar tergerak hatinya untuk berdonasi.
Sebagai warga asli Cianjur, wajar jika Lesti Kejora menunjukkan kepeduliannya terhadap sesama. Aksi Lesti membuka penggalangan dana untuk membantu korban gempa tentunya wajib diberi apresiasi.
Lesti Kejora belakangan memang semakin aktif di media sosial setelah melaporkan Rizky Billar atas dugaan KDRT.
Setelah memutuskan untuk berdamai, ada rumor yang menyebutkan bahwa kondisi finansial mereka sedang tidak baik-baik saja.
Berita Terkait
-
Awal Mula Perseteruan Agus Salim vs Teh Novi, Huru-hara Uang Donasi Bakal Berakhir Damai?
-
Indonesia Termasuk Negara yang Paling Sering Beri Donasi ke Palestina, Baznas: Total Sudah Mencapai Rp 318,9 M
-
Dijodoh-jodohkan dengan Agus Salim, Reaksi Bunda Corla Bikin Ngakak
-
Denny Sumargo Vs Farhat Abbas Memanas: Saling Lapor Polisi, Olivia Allan Cemas!
-
Drama Donasi Air Keras: Dari Podcast Densu Hingga Laporan Polisi, Bagaimana Akhir Kisah Agus Salim?
Tag
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Review Smartphone iQOO Terbaru 2024 dan Spesifikasinya
-
Dukung Gaya Hidup Sehat, BRI dan OPPO Berkolaborasi di OPPO Run 2024
-
Jelang Pencoblosan, Kapolres Ajak Semua Paslon Pilkada Siak Olahraga Bersama
-
Beli Rumah Lebih Mudah, Ayo ke KPR BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya
-
Kasus Polisi Tembak Polisi di Sumbar, Kompolnas Minta Polda Selidiki Penyebab