SuaraRiau.id - Nama seleb TikTok Chandrika Chika beberapa waktu lalu menjadi sorotan. Bukan karena kontennya yang viral, namun gara-gara terseret kasus penganiayaan.
Chandrika Chika dituding sebagai biang kerok penyebab pengeroyokan Putra Siregar dan Rico Valentino hingga keduanya mendekam di penjara.
Setelah Chika sempat lama bungkam, baru-baru ia muncul di hadapan publik menjelaskan soal kasus yang menyeret namanya.
Menurut wanita yang viral berkat tarian Papi Culo itu, berbagai masalah yang menimpanya dan tudingan yang beredar sempat membuatnya terpuruk dan terpukul karena masalah tersebut terus-terusan bergulir.
Chandrika Chika membantah bahwa ia merupakan penyebab dari pengeroyokan Putra Siregar dan Rico Valentino. Ia menyebut dirinya hanyalah berstatus sebagai saksi.
"Aku di situ aku nggak salah. Aku cuma sebagai saksi. Tapi, aku yang disalah-salahin, aku yang dituduh-tuduh. Aku dibilang yang bikin perkara itu gara-gara aku jadi kayak gini," ujar Chandrika Chika sambil menangis, dikutip Hops.id--jaringan Suara.com dari Youtube Trans TV Official, Senin (14/11/2022).
Akibat masalah yang menyeret namanya tersebut, Chika mengaku hidupnya berubah total semenjak kejadian itu, terutama dalam hal pergaulan. Bahkan, selama 4 tahun ia memilih mengurung diri di kamar.
"Pertemanan yang pasti, aku jadi lebih ngerti pergaulan yang kayak gini. Real friends kayak gini, yang bener-bener temen kayak gini. Cuma aku lebih percaya sama papa mama," imbuh perempuan 19 tahun itu.
Masalah yang menerpanya itu membuat Chika kecewa karena ia terus disalahkan. Sedangkan, ia tidak bisa melawan tudingan yang ditujukkan padanya.
"Kenapa harus aku yang dituduh, kayak aku yang bikin masalah, tapi aku nggak bisa ngapa-ngapain, nggak bisa melawan," tutur dia.
Atas klarifikasi Chandrika Chika itu netizen justru menilai perempuan asal Jakarta itu hanya playing victim.
"Chika playing victim, padahal dia sering dugem, pergi kemana-mana sama temennya..Sok depresi!! Gilak lo!!," komentar akun @cua**
"Si playing victim nggak ngapa-ngapain selama 4 bulan terus ke dugem itu apa anj*r," sahut akun @pup**.
Tag
Berita Terkait
-
Profil Agung Karmalogy, Disorot Karena Jadi Partner Ghibah Deddy Corbuzier Saat Membahas Meyden
-
Profil Meyden, Seleb TikTok yang Berseteru dengan Deddy Corbuzier Gara-Gara Lelucon Jual Keperawanan
-
Profil Meyden, Seleb TikTok yang Diduga Dikatai Deddy Corbuzier Jual Keperawanan
-
2 Satpam Stasiun Duri Aniaya Anak Kiai Gegara Bakar Sampah Di Pinggir Rel: Tangan Diborgol, Dipukuli Lalu Dicukur Botak
-
Kacau! Kadispora Papua Barat Jadi Tersangka Dan Ditahan Gegara Aniaya Tiga Wanita
Terpopuler
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 4 Cushion Wardah untuk Tutupi Kerutan Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
- 5 Mobil Bekas Rp30 Jutaan yang Cocok untuk Guru Honorer: Solusi Ekonomis untuk Mobilitas Sehari-hari
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Siapkan SDM Unggul, BRI Resmi Luncurkan BFLP Specialist 2026
-
PNM Optimis Pemberdayaan Jadi Penguat Usaha Ultra Mikro
-
Awal 2026, Karhutla Sudah Terjadi di 10 Kabupaten/Kota Riau
-
5 City Car Bekas Murah untuk Guru Honorer, Pajak Ringan dan Efisien
-
Honda Jazz atau Toyota Yaris? Mobil Bekas Stylish Pilihan Anak Muda