SuaraRiau.id - Pengisi suara karakter Pak Ogah di serial Unyil, Abdul Hamid diketahui sedang sakit. Kondisi kesehatannya pun kian memprihatinkan.
Keadaan Pak Ogah dikabarkan belum juga membaik. Menurut Yuyun, sang suami kini semakin sering meracau.
Pak Ogah juga sudah tidak bisa bangun sendiri dan mengalami penurunan kemampuan motorik sehingga sulit berjalan.
"Bicaranya ngigau terus. Ibu juga nggak ngerti maksud dan maunya apa. Bicaranya sudah sulit dimengerti," kata Yuyun saat dihubungi awak media, Senin (31/11/2022).
Yuyun mengatakan kemampuan motorik Pak Ogah menurun setelah menjalani perawatan selama 15 hari akibat stroke.
"Sekarang sudah nggak bisa bangun sendiri. Berjalan pun sangat sulit," ucap Yuyun dikutip dari MataMata.com.
Selain itu, Pak Ogah juga gampang mengalami penurunan kondisi kesehatan. Seperti ketika Yuyun berbagi cerita, suaminya sedang mengalami demam.
"Ini sudah beberapa hari demam," kata Yuyun.
Sebagaimana diketahui, Pak Ogah sedang berjuang melawan penyumbatan pembuluh darah otak. Ia sudah beberapa kali bolak-balik ruang perawatan, seperti salah satunya ketika dinyatakan terkena stroke ringan.
Tak hanya gangguan organ dalam, Pak Ogah juga kehilangan kemampuan mengontrol emosi. Ia bisa tiba-tiba mengamuk tanpa alasan jelas.
Selain marah, Pak Ogah juga sering meracau selama sakit. Pernah dalam satu momen ia mengutarakan keinginan menyudahi hidup karena tak tahan dengan kondisi saat ini.
Berita Terkait
-
Pak Ogah Alami Stroke Kedua Kali, Bisa Disembuhkan dengan Terapi Yang Sheng
-
Lolos dari Dugaan Pemerasan Turis Jepang, Pak Ogah di Sawah Besar Terjerat Narkoba, Positif Sabu
-
Tinggal di Rumah Tingkat, Intip 5 Sudut yang Ditempati Pak Ogah
-
Kondisi Terkini Pak Ogah, Bicara Masih Melantur Tapi Sudah Bisa Berjalan
-
Belajar dari Miing Bagito, Ini Penyebab Diabetes Picu Penyumbatan Pembuluh Darah!
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 5 Sunscreen Jepang untuk Hempaskan Flek Hitam dan Garis Penuaan
Pilihan
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
Terkini
-
5 Mobil Bekas dari Honda dengan Fitur Sunroof, Unik dan Berkarakter
-
Mengapa Polisi Pekanbaru Bebaskan Bos Otomotif usai Ditangkap Terkait Narkoba?
-
5 Mobil Bekas 7-Seater Punya Cicilan Ringan, Mesin Awet untuk Jangka Panjang
-
Dirut BRI Angkat UMKM sebagai Kunci Transisi Hijau dan Pertumbuhan Inklusif Dunia
-
PNS di Indragiri Hulu Jadi Pengedar Sabu, Ditangkap Bersama Temannya