SuaraRiau.id - Kasus KDRT Rizky Billar dan Lesti Kejora membuat heboh publik. Bagaimana tidak, perkara yang sebelumnya mendapat dukungan lantaran keberanian Lesti malah berujung damai usai pencabutan laporan.
Keputusan Lesti Kejora yang mendadak mencabut laporan setelah Rizky Billar ditetapkan sebagai tersangka dan sempat ditahan membuat sejumlah pihak kecewa.
Salah satunya adalah Ketua Komnas Perlindungan Anak (PA), Arist Merdeka Sirait yang mengakui kekesalannya terhadap tindakan cabut laporan dengan alasan demi anak.
Arist Merdeka mengungkapkan bahwa hal tersebut merupakan salah satu bentuk dari eksploitasi anak dikarenakan Lesti Kejora dan Rizky Billar menggunakan anaknya sebagai tameng,
Padahal menurut Arist Merdeka, alasan seutuhnya adalah Lesti Kejora masih mencintai Rizky Billar.
"Ketika Lesti Kejora melaporkan kasus KDRT yang dilakukan oleh suaminya dengan tuduhan perselingkuhan, itu penting ya saya tekankan perselingkuhan, bukan hanya kekerasan fisik dan verbal. Itu dia lakukan sebagai antiklimaks ternyata dari peristiwa-peristiwa kekerasan yang sebelumnya,” kata Arist Merdeka, dikutip dari MataMata.com, Jumat (21/10/2022).
Ia pun awalnya merasa respek kepada Lesti karena sudah berani melaporkan sang suami ke polisi atas kasus KDRT. Akan tetapi, dengan Lesti mencabut laporannya, itu membuat semua orang kecewa.
“Pertama tentu kita respek karena dia berani speak up terhadap kasus kekerasan dalam rumah tangga itu semua orang memuji itu kan. Tetapi kita dikecewakan, karena laporan yang pertama itu kan perselingkuhan dan kekerasan fisik maupun verbal,” tutur Arist.
Menurut Arist membeberkan anak sebagai alasan untuk bersatu kembali dengan Rizky Billar merupakan hal yang tidak tepat.
"Itu tidak ada alasan karena anakkan, yang ada perselingkuhan karena moral kan ini, lalu kekerasan fisik dan verbal, lalu dia melakukan perdamain setelah Polres Jakarta Selatan menetapkan sebagai tersangka dan perlu ditahan 20 hari ke depan. Tiba-tiba dia membuat perdamaian," sambungnya.
Lebih lanjut Arist malah menyebut hal yang dilakukan Lesti Kejora adalah manipulatif dan eksploitatif.
"Tetapi ketika ditanya beberapa media dan sebagainya dan di dalam perjanjian itu demi anak saya kaget, yang pertama saya respect sama Lesti Kejora dia berani speak up terhadap kekerasan dalam rumah tangganya, tetapi tiba-tiba ada alasan anak gitu loh, bukan saya tidak respect sama lesti yang mempersoalkan atau mempertimbangkan kepentingan anak tetapi yang saya pelajari ada peristiwa sebelumnya. Saya mengkategorikan itu manipulatif dan eksploitatif," ujar Arist.
Ditambah lagi menurut Arist tak ada hubungan laporan KDRT yang dibuat oleh Lesti Kejora kepada sang anak. Anaknya lebih membutuhkan ayah yang anti kekerasan dan perselingkuhan.
"Gak ada hubungan dengan anak itu sesungguhnya. Di Indonesia itu bapak yang dibutuhkan itu bapak yang anti kekerasan. Kalau itu hanya dia membutuhkan bapak yang seperti itu selingkuh apa lagi," tegas Arist Merdeka.
Berita Terkait
-
Viral, Video Lesti Kejora Tampil di Konser Bertrand Peto Banjir Cibiran Warganet : Katanya Kerongkongan Bergeser, Eh Malah Bisa Nyanyi Lagi
-
Profil Satria Mulia, Bongkar Aib Rizky Billar di Televisi Kini Berujung Dipolisikan
-
Pasca Berdamai dengan Rizky Billar, Aksi Panggung Lesti Kejora Tuai Sorotan Warganet
-
Lesti Kejora Kembali Bekerja di Atas Panggung, Netizen: Sedang Bekerja untuk Suami
-
Posisi Juri di DAcademy Diganti Siti KDI, Indosiar Boikot Lesti Kejora?
Terpopuler
- 19 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 5 Oktober: Ada 20.000 Gems dan Pemain 110-113
- Rhenald Kasali di Sidang ASDP: Beli Perusahaan Rugi Itu Lazim, Hakim Punya Pandangan Berbeda?
- Beda Pajak Tahunan Mitsubishi Destinator dan Innova Reborn, Lebih Ringan Mana?
- 3 Shio Paling Beruntung Pekan Kedua 6-12 Oktober 2025
- Jadwal dan Lokasi Penukaran Uang Baru di Kota Makassar Bulan Oktober 2025
Pilihan
-
Profil PT Mega Manunggal Property Tbk (MMLP): Emiten Resmi Dicaplok ASII
-
Meski Ada Menkeu Purbaya, Bank Dunia Prediksi Ekonomi RI Tetap Gelap
-
Kritik Bank Dunia ke BUMN: Jago Dominasi Tapi Produktivitasnya Kalah Sama Swasta!
-
Harga Emas Naik Berturut-turut! Antam Tembus Rp 2,399 Juta di Pegadaian, Rekor Tertinggi
-
Pihak Israel Klaim Kantongi Janji Pejabat Kemenpora untuk Datang ke Jakarta
Terkini
-
12 Ide Prompt Gemini AI Foto Pria Sendiri, Hasilnya Dijamin Estetik Berkarakter
-
7 Prompt Gemini AI Edit Foto Bergaya ala Sultan, Realistis dan Glamor
-
Harga Emas Antam Makin Perkasa, Nyaris Tembus Rp2,3 Juta per Gram
-
Dugaan Gratifikasi dan Mafia Tanah Seret Oknum BPN Pekanbaru
-
Rezeki Link DANA Kaget Khusus Senilai Rp195 Ribu, Auto Cair Saldonya!