SuaraRiau.id - Rizky Billar menjalani pemeriksaan penyidik Polres Metro Jakarta Selatan pada Rabu (12/10/2022) terkait kasus KDRT terhadap Lesti Kejora.
Di sisi lain, sejumlah informasi terkait kasus KDRT tersebut beredar. Termasuk soal video detik-detik ketika Rizky Billar melemparkan bola biliar ke arah Lesti Kejora.
Video rekaman CCTV itu digadang-gadang akan menjadi bukti baru atas dugaan KDRT. Sejak video tersebut tersebar, pihak kepolisian pun membuka suara.
Mereka menyatakan bahwa berencana memanggil beberapa orang yang ada di TKP. Sementara itu, pengacara Rizky Billar bersikeras bahwa kliennya tak berniat melempar bola biliar itu.
Sang pengacara, Ade Erpil Manurung, justru merasa heran dengan keputusan yang diambil oleh Lesti Kejora. Pasalnya, penyanyi dangdut tersebut tak mencabut laporan yang diajukannya ke Polres Jakarta Selatan.
Melansir dari akun Instagram @insta_julid pada Rabu (12/10/2022), ia membeberkan alasan mengapa Lesti Kejora seharusnya mencabut laporan dugaan KDRT.
Menurutnya, Lesti Kejora dan Rizky Billar sudah memiliki hubungan dan komunikasi yang baik. Dibuktikan dengan tindakan saling menyuapi ketika Lesti Kejora dirawat di rumah sakit.
"Harusnya Lesti cabut laporan dan damai. Cukup dia mencabut laporan dan sudah," kata kuasa hukum Rizky Billar itu dikutip dari Hops.id--jaringan Suara.com.
Ade Erpil menambahkan bahwa Lesti dan Rizky sempat berkomunikasi sebelum Lesti berangkat umrah. Ia mengira Lesti akan mencabut laporannya sebelum berangkat umrah.
Sayangnya, sampai saat ini pun tidak ada kabar bahwa Lesti Kejora mencabut laporannya. Hal ini sontak membuat Ade Erpil merasa heran.
Sementara itu, terkait kondisi kliennya, Ade Erpil memberikan kabar bahwa Rizky Billar akan menemui panggilan polisi pada Kamis (13/10/2022) mendatang.
"Dia sudah siap, tanggal 13 jam 1, insya Allah hadir. Mudah-mudahan dia tidak masuk rumah sakit," tambah Edi April terkait kesiapan Rizky Billar memenuhi panggilan polisi.
Tag
Berita Terkait
-
Rizky Billar, Berawal dari Model Kini Terancam Jadi Penghuni Hotel Prodeo karena Kasus KDRT
-
Beda Dari yang Lain! Iis Dahlia Yakin Rekaman CCTV Rizky Billar Lempar Bola Billiar Cuma Gimick
-
Viral Video Rizky Billar Diduga Lempar Bola Biliar, Marissya Icha : Enggak Ada yang Membenarkan Laki-Laki Kasar
-
Rizky Billar Datang Penuhi Panggilan Polisi, Rekaman CCTV terbaru Bisa jadi Bukti Baru KDRT
-
Link Live Rilis Perkembangan Kasus Rizky Billar Terkait Dugaan KDRT, Bisa Ditahan Malam Ini?
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 5 Sunscreen Jepang untuk Hempaskan Flek Hitam dan Garis Penuaan
Pilihan
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
Terkini
-
5 Mobil Bekas Murah Pilihan Logis Keluarga Indonesia, Fungsional dan Ekonomis
-
Dirut BRI Angkat Peluang Kolaborasi FintechPerbankan di Forum WEF 2026
-
Cara Penyambungan Listrik Resmi dan Praktis Melalui Aplikasi PLN Mobile
-
5 Mobil Bekas Kabin Lapang yang Efisien, Irit dan Nyaman untuk Keluarga
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 8 Kurikulum Merdeka: Mengulas Karya Fiksi