SuaraRiau.id - Lesti Kejora melaporkan kasus kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) yang diduga dilakukan Rizky Billar. Peristiwa itu mengejutkan publik.
Keberanian Lesti Kejora mempolisikan suaminya itu mendapat perhatian dari sejumlah orang. Walaupun belum membuka suara, pedangdut tersebut dinilai sebagai sosok yang berani.
Lesti Kejora diketahui langsung memberikan laporan ke Polres Jakarta Selatan dan diproses sampain saat ini. Sementara Rizky Billar belum muncul ke hadapan publik sampai hari ini.
Apalagi di usia pernikahannya yang muda, Lesti Kejora tak mewajarkan dugaan kekerasan yang dilakukan oleh suaminya.
Kasus yang dilaporkan oleh Lesti Kejora ini juga dibahas dalam tayangan sebuah acara televisi pada Jumat (7/10/2022) kemarin.
Melansir dari channel milik stasiun televisi tersebut, tindakan Lesti menjadi perhatian seorang pengamat sosial. Terutama terkait bidang kekerasan yang dilakukan kepada perempuan.
Pengamat sosial tersebut tak lain adalah sosok bernama Devie Rahmawati. Ia menjadi bintang tamu dalam acara Perempuan Bicara.
Melalui tanggapannya, ia menyebutkan bahwa Lesti Kejora memang sosok yang berani. Ditambah dengan banyaknya tekanan yang diterima oleh para perempuan di Indonesia.
Menurut pengamat sosial tersebut, yang dilakukan oleh Lesti Kejora adalah langkah maju untuk diapresiasi. Bahkan di Amerika Serikat saja yang lebih maju, persentase laporan akan KDRT terbilang kecil.
"Jadi ini adalah sebuah langkah maju yang harus diapresiasi," kata Devie Rahmawati seperti dikutip dari MataMata.com.
Lebih lanjut, Devie juga menerangkan bahwa kasus laporan ini harus ditanggapi dengan lebih hati-hati. Hal ini lantaran beberapa kasus sebelumnya tidak berpihak pada perempuan.
Tak sedikit perempuan yang malah mendapatkan hukuman setelah memberikan laporan KDRT. Sementara itu, atas apa yang dilakukan Lesti, ia rencananya mendapatkan posisi baru.
Ada kabar bahwa Lesti Kejora berpotensi akan diangkat menjadi duta perempuan Indonesia. Walaupun begitu, belum ada konfirmasi selanjutnya perihal hal ini.
Berita Terkait
-
Leslar Jangan Menangis? Masih Ada Gilang Dirga
-
Pengacara Sebut Rizky Billar Tak Niat Cekik Lesti, Namun Hanya Mau Lakukan Ini
-
Tak Merasa Melakukan KDRT, Rizky Billar Kecewa Mengapa Dilaporkan ke Polisi
-
Bukan Biduan Sembarangan! Lesti Kejora Ternyata Anak Bupati Cianjur
-
Dewi Persik Tegas! Dibanding Jadi Korban KDRT, Mending Menjanda Tiga Kali
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Jaksa Panggil Setwan Terkait Tunjangan Perumahan Dinas Anggota DPRD Siak
-
BRI dan Kemenpora Perkuat Masa Depan Atlet SEA Games 2025
-
Indonesia Berprestasi di SEA Games 2025, Menpora: BRI akan Transfer ke Rekening Atlet dan Pelatih
-
4 Mobil Bekas 100 Jutaan untuk Keluarga, Mesin Bandel dan Kabin Nyaman
-
3 Mobil Suzuki Bekas 7-8 Penumpang, Desain Gagah dan Fleksibel