SuaraRiau.id - Belasan remaja diamankan Tim Gabungan Jatanras Polda Riau dan Polresta Pekanbaru terkait dugaan geng motor yang menghebohkan Kota Bertuah belakangan ini.
Sebanyak 15 orang ditangkap terkait aksi geng motor Pekanbaru di Jalan Arifin Achmad, tepatnya di Simpang Jalan Paus, Kecamatan Marpoyan Damai.
"Benar, kita mengamankan 15 orang diduga komplotan geng motor. Saat ini masih dalam pendalaman," ujar Kapolresta Pekanbaru, Kombes Pol Pria Budi dikutip dari Riauonline.co.id--jaringan Suara.com, Selasa (20/9/2022).
Kapolresta menjelaskan bahwa penangkapan terhadap 15 orang diduga geng motor tersebut dilakukan di wilayah Pekanbaru.
"Penangkapan 15 orang ini dilakukan Selasa dini hari. Yang jelas saat ini tim masih mendalami," jelas Pria Budi.
Diketahui sebelumnya, seorang remaja laki-laki (16) menjadi korban pengeroyokan oleh kelompok diduga geng motor di depan Toko Emas Nirwana, Jalan Tuanku Tambusai, Pekanbaru, Minggu, 5 Juni 2022, sekitar pukul 01.00 WIB.
Peristiwa serupa juga terjadi pada Minggu, 11 September 2022, dini hari. Seorang remaja laki-laki terluka parah di bagian kepala setelah dikeroyok kelompok diduga geng motor di Jalan Paus, Kecamatan Marpoyan Damai, Pekanbaru.
Berita Terkait
-
Bicara tentang Bahaya Kekerasan Seksual, dr. Fikri Jelaskan Hal Ini
-
Siapa Omid Popalzay? Pemain Liga 2 Indonesia yang Tukar Jersey dengan Ragnar Oratmangoen
-
Timnas Day: Suporter Wajib Catat, Ini Rute Termudah dari Pekanbaru Menuju Stadion GBK
-
Sambil Menahan Sakit, Ferry Maryadi Dilarikan ke Rumah Sakit
-
Urgensitas Perda Tasikmalaya dan Teror Geng Motor yang Belum Usai
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Kasus Polisi Tembak Polisi di Sumbar, Kompolnas Minta Polda Selidiki Penyebab
-
Fadel Sebut Elektabilitas Alfedri-Husni Tertinggi, Singgung Lembaga Survei Tak Kredibel
-
Lewat Vokasi, PHR-Pemprov Riau Sinergi Tingkatkan SDM Masyarakat
-
Belasan Orang Jadi Tersangka Penyerangan Car Wash di Pekanbaru, Dalang Kerusuhan Buron
-
Perusakan Car Wash di Pekanbaru: 4 Orang Ditangkap, yang Lain Masih Diburu