SuaraRiau.id - Pengacara keluarga Brigadir J, Kamaruddin Simanjuntak blak-blakan mengungkapkan soal motif pembunuhan berencana Brigadir J.
Diketahui, kasus yang melibatkan Irjen Ferdy Sambo dan istrinya Putri Candrawathi beserta sejumlah anggota polisi lain belum diketahui pasti motif penembakan terhadap Brigadir J.
Namun, Kamaruddin Simanjutak kepada Uya Kuya membeberkan motif pembunuhan tersebut. Ia mengatakan bahwa Brigadir J memberitahu Putri Candrawathi tentang pernikahan suaminya dengan wanita lain.
"Joshua memberitahu kepada ibunya (Putri Candrawathi tentang pernikahan Ferdy Sambo). Karena Ibu Putri itu kan dianggap ibunya," ujar Kamaruddin, dikutip Hops.id--jaringan Suara.com, Sabtu (17/9/2022).
Kamaruddin mengaku sudah melakukan konfirmasi dengan petinggi Polri dan membenarkan jika Ferdy Sambo telah menikah dengan wanita tersebut dan dinikahkan oleh rohaniawan.
"Saya konfirmasi ke Kabareskrim, Dirtipidum maupun Dirtipideksus. (Mereka) membenarkan bahwa mereka (Ferdy Sambo dan si cantik) telah menikah dan dinikahkan oleh rohaniawan," kata Kamaruddin.
Kamaruddin meminta rohaniawan itu ditangkap karena Ferdy Sambo telah menikah dengan wanita lain ketika ia masih berstatus sebagai suami orang.
"Tangkap rohaniawan itu. Kenapa menikahkan polisi perwira yang sudah menikah. Ferdy Sambo ini telah menikah di luar undang-undang," ujar Kamaruddin.
Diketahui Putri Candrawathi sudah mengetahui hubungan gelap Ferdy Sambo dan wanita lain sejak 21 Juni 2022.
Pernikahan tersebut diizinkan oleh rohaniawan karena dinilai pernikahan Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi tidak harmonis.
"Mereka ini sudah lama tidak harmonis sehingga ketidakharmonisan itu dipakai sebagai dalih untuk Ferdy Sambo menikahi yang lain, sehingga rohaniawan mau menikahkan," kata Kamaruddin.
Kamaruddin mengaku heran kenapa jenderal bintang tiga takut dengan Ferdy Sambo.
"Saya bertemu jenderal bintang tiga, jenderal lainnya mereka pun masih takut. Maka saya bilang ketakutan apa berlebihan, bapak aja tidak takut kami semua ketakutan," ujar Kamaruddin.
Kamaruddin sindir orang yang terlibat dalam kasus mafia seperti BPJ Hendra dan ia menyinggung Ferdy Sambo yang memiliki beberapa orang yang menjadi anak buah Ferdy Sambo.
"Keterlibatan mafia, salah satu jet pribadi oleh BJP Hendra itu karena milik seorang mafia RBT. Wajar karena ada keterlibatan mafia bukti seorang BJP punya fasilitas pesawat pribadi. Dia itu tangan kanannya Kapolri. Kadiv Propam tukang pukulnya Kapolri, di mana Kapolri pergi dia ikut. Ferdy Sambo zaman dulu pergi ke istana itu Kapolri, di situ ada Kapolri di sana ada Ferdy Sambo karena jabatan dia Kadiv Propam, bahkan nasib para jenderal di tangan dia, untuk dapat jabatan," ujar Kamaruddin.
Berita Terkait
-
Muncul Skenario Ferdy Sambo Kena Gangguan Jiwa untuk Lolos Hukuman, Ini Penjelasan Ahli Forensik
-
Cerita Lucu Jenderal, Istri, dan Ajudannya, Awas! Bisa Bikin Ngakak
-
Kamaruddin Simanjuntak Pengacara Brigadir J Minta Maaf Kepada Publik, Singgung Soal Ini
-
Sosok Ipda Arsyad yang Pertama Datang ke TKP Pembunuhan Brigadir J, Anak dari Anggota DPR RI?
-
Warganet Soroti Isu Dugaan Ferdy Sambo Mengidap Gangguan Jiwa: Ingin Bebas Hukuman?
Terpopuler
- 19 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 5 Oktober: Ada 20.000 Gems dan Pemain 110-113
- Rhenald Kasali di Sidang ASDP: Beli Perusahaan Rugi Itu Lazim, Hakim Punya Pandangan Berbeda?
- Beda Pajak Tahunan Mitsubishi Destinator dan Innova Reborn, Lebih Ringan Mana?
- 3 Shio Paling Beruntung Pekan Kedua 6-12 Oktober 2025
- Jadwal dan Lokasi Penukaran Uang Baru di Kota Makassar Bulan Oktober 2025
Pilihan
-
Pihak Israel Klaim Kantongi Janji Pejabat Kemenpora untuk Datang ke Jakarta
-
Siapa Artem Dolgopyat? Pemimpin Atlet Israel yang Bakal Geruduk Jakarta
-
Seruan Menggetarkan Patrick Kluivert Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
-
Perbandingan Spesifikasi vivo V60 Lite 4G vs vivo V60 Lite 5G, Kenali Apa Bedanya!
-
Dana Transfer Dipangkas, Gubernur Sumbar Minta Pusat Ambil Alih Gaji ASN Daerah Rp373 T!
Terkini
-
Detik-detik Mobil Kapolres Kuansing Diamuk Massa saat Penertiban PETI
-
Penertiban PETI di Kuansing Rusuh: 6 Mobil Rusak, Satu Motor Dibakar
-
Penertiban Tambang Emas Ilegal Berujung Ricuh, Mobil Kapolres Kuansing Rusak
-
Kronologi Mobil Kapolres Kuansing Dirusak saat Tertibkan Penambangan Emas Ilegal
-
9 Prompt Gemini AI Foto Pria Keren Tema Petualangan yang Sinematik