SuaraRiau.id - Harga sawit Riau mengalami penurunan pekan ini, demikian juga dengan crude palm oil (CPO) atau minyak kelapa sawit.
Harga CPO dunia mendadak turun lantaran dibayangi sentimen negatif sepanjang pekan ini.
Turunya harga CPO disebabkan oleh prospek pasokan minyak sawit dunia yang meningkat, sementara China yang merupakan pembeli terbesar kedua setelah India, masih memberlakukan lockdown.
"Tidak hanya itu, harga CPO terbebani oleh harga minyak kedelai yang anjlok," ujar Kepala Bidang Pengolahan dan Pemasaran, Dinas Perkebunan Riau, Defris Hatmaja, Selasa (13/9/2022).
Sementara Refinitiv Commodities Research dalam risetnya menilai bahwa stok minyak sawit yang tinggi dan produksi musiman yang lebih kuat dari negara-negara produsen utama seperti Indonesia dan Malaysia menghasilkan pasokan CPO global yang berlimpah, sehingga menekan pasar.
"Peningkatan prospek pasokan global dari minyak biji matahari dan minyak kedelai juga merupakan faktor bearish," ungkap dia.
Diketahui, harga minyak sawit mentah kerap dipengaruhi oleh harga minyak saingan seperti minyak kedelai karena mereka bersaing untuk mendapatkan pangsa pasar.
Sepanjang pekan harga minyak kedelai di Dalian anjlok 2,16 persen ptp, sedangkan harga minyak kedelai di Chicago Board of Trade jatuh 1,75% ptp.
Pasar global juga tengah mengawasi situasi Covid-19 di China karena penguncian atau lockdown mengganggu permintaan akan CPO.
"Diketahui, China sedang melakukan penguncian di Chengdu, ibu kota provisi Sichuan sejak 1 September 2022," ujar Defris.
Berita Terkait
-
Jadi Benda Koleksi Langka, Inilah Keistimewaan Mangkuk Ayam Jago yang Asli
-
Presiden Jokowi Pertimbangkan Bergabung dengan India dan China untuk Membeli Minyak Rusia
-
Harga Sawit di Riau Turun 1,11 Persen Dampak Penurunan Harga CPO
-
China Lockdown, Harga CPO dan Sawit Riau Kompak Turun
-
Bos Sawit Riau Cuan Pekan Ini, Harga CPO Makin Meroket
Terpopuler
- 3 Link DANA Kaget Khusus Hari Ini, Langsung Cair Bernilai Rp135 Ribu
- Karawang di Ujung Tanduk Sengketa Tanah: Pemerintah-BPN Turun Gunung Bahas Solusi Cepat
- 5 Fakta Heboh Kasus Video Panas Hilda Pricillya dan Pratu Risal yang Guncang Media Sosial
- 14 Kode Redeem FC Mobile Hari Ini 7 Oktober 2025, Gaet Rivaldo 112 Gratis
- Jadwal dan Lokasi Penukaran Uang Baru di Kota Makassar Bulan Oktober 2025
Pilihan
-
Masih Ada Harapan! Begini Skenario Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026 Meski Kalah dari Arab Saudi
-
Harga Emas Hari Ini: Antam di Pegadaian Rp 2,4 Juta per Gram, UBS dan Galeri 24 Juga Naik!
-
Ragnar Oratmangoen Ujung Tombak, Ini Susunan Pemain Timnas Indonesia vs Arab Saudi
-
BREAKING NEWS! Tanpa Calvin Verdonk, Ini Pemain Timnas Indonesia vs Arab Saudi
-
Waketum PSI Dapat Tugas dari Jokowi Usai Laporkan Penyelewengan Dana PIP
Terkini
-
100 Pasangan Ikut Nikah Massal, Gratis Bulan Madu di Hotel hingga Hadiah Umroh
-
5 Rekomendasi Sunscreen untuk Usia 50 Tahun, Nyaman dan Ampuh Jaga Kulit
-
4 Link DANA Kaget Khusus Bernilai Rp185 Ribu, Langsung Cair!
-
7 Prompt Gemini AI Wanita Berhijab di Studio Foto, Tambah Realistik dan Estetik
-
Kumpulan Prompt Gemini AI Ubah Foto Sendiri Menjadi Glowing dan Estetik