SuaraRiau.id - Publik dihebohkan dengan orangtua yang memberikan nama bayinya Perdi Sambo. Nama tersebut diberikan sepasang orangtua di Musi Banyuasin, Sumatera Selatan.
Penamaan itu di tengah hebohnya kasus Ferdy Sambo yang menjadi perhatian publik.
Seperti diketahui, nama Ferdy Sambo masih dibicarakan lantaran terlibat dalam kasus pembunuhan Brigadir J yang tak lain adalah ajudannya sendiri.
Orangtua bayi pun punya alasan tersendiri kenapa memberikan nama Perdi Sambo kepada anaknya. Alasan orangtua tersebut kemudian mencuri perhatian.
Jika kebanyakan netizen melontarkan komentar miring soal Ferdy Sambo, orangtua yang satu ini justru menunjukkan sikap berbeda.
Pasangan ini berharap kelak buah hatinya bisa menjadi jenderal seperti pangkat Ferdy Sambo.
"(Nama orang tua bayi) memberi nama untuk bayinya, yaitu Perdi Sambo," ungkap akun Instagram @pembasmi.kehaluan.reall, seperti dikutip dati MataMata.com, Sabtu (10/9/2022).
"Mereka sengaja memberi nama anaknya serupa dengan Irjen Ferdy Sambo agar kelak buah hati mereka dapat menjadi seorang jenderal di kepolisian," tutur @pembasmi.kehaluan.reall melanjutkan.
Sontak alasan ini membuat publik heran. Netizen dibuat tak habis pikir karena sekalipun Ferdy Sambo merupakan jenderal polisi tetapi rekam jejaknya sangat mengerikan, yakni menjadi tersangka pembunuhan berencana sekaligus obstruction of justice.
"Lah jenderal yang gimana bu? Yang pake baju oren?" komentar netizen.
"Ati-ati di bully wali muridd besok," kata yang lain.
"Ngapa sambo sih ya Allah. Jenderal Sudirman lhooo sekalian, sudirman juga bagus namanya," ujar netizen kesal.
"Itu mah pengen viral mumpung lagi tenar si sambo.. bukan pengen jadi jendral, kalo mau anaknya jadi jendral masih banyak jendral-jendral lain yang jelas-jelas pahlawan, yang bisa jadi inspirasi," timpal yang lainnya.
Beberapa netizen juga meramaikan kolom komentar dengan nama jenderal yang dinilai lebih pantas untuk dipilih, mulai dari Jenderal Ahmad Yani, Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa, sampai Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo.
Berita Terkait
-
Kabar Tibrata Putra dan Trisha Eungelica Anak Ferdy Sambo Sekarang, Ada yang Jadi Dokter Muda
-
7 Potret Terbaru Trisha Eungelica, Putri Ferdy Sambo Jadi Calon Dokter Muda
-
Putri Candrawathi Ungkap Kronologi Diperkosa dan Diancam Brigadir J di Magelang: Kalau Ngomong, Suamimu...
-
Beda Blunder Erina Gudono vs Ferdy Sambo Jadi Sorotan: Lebih Dahsyat...
-
Jejak Karier Brigjen Hendra Kurniawan, Eks Anak Buah Ferdy Sambo yang Telah Bebas
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Jordi Onsu Terang-terangan Ngaku Temukan Ketenangan dalam Islam
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
Pilihan
-
Neta Hentikan Produksi Mobil Listrik Akibat Penjualan Anjlok
-
Saldo Pelaku UMKM dari QRIS Nggak Bisa Cair, Begini Respon Menteri UMKM
-
Tiket Kereta Api untuk Libur Nataru Mulai Bisa Dipesan Hari Ini
-
Review DADOO: Nostalgia Game Ular Tangga yang Bisa Main Multiplayer Secara Online
-
Lucky Hakim Sebut Indramayu Daerah Termiskin & Bupatinya Terkaya di Jabar, Cek Faktanya
Terkini
-
Polres Siak Sosialisasi Keselamatan Lalu Lintas ke Perusahaan, Ajak Jaga Pilkada Damai
-
Kolaborasi Informasi Cuaca dengan BMKG, PHR Siap Produktif di Berbagai Kondisi
-
Naik Tinggi, Berikut Daftar Harga Sawit Riau Periode 6-12 November 2024
-
Deteksi Perambah Hutan, Polri Bakal Gunakan Aplikasi Lancang Kuning Karya Polda Riau
-
Indeks Bisnis UMKM BRI Triwulan III 2024 Sebut Ekspansi Bisnis UMKM Melambat