SuaraRiau.id - Penemuan sosok wanita sudah tak bernyawa tergantung di pintu mobil parkiran basement Kantor DPRD Riau menghebohkan publik pada Sabtu (10/9/2022).
Belakangan diketahui, korban merupakan Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemprov Riau bernama Fitri.
Pegawai Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (P3A) Riau itu meninggal dunia diduga dalam kondisi tengah berbadan dua.
Korban ditemukan dengan leher seutas kain pada pegangan tangan di atas pintu mobil Daihatsu Terios. Ia mengenakan jilbab warna kuning dan baju merah maron serta kaca mata. Pada bagian hidungnya mengalir darah hingga ke bibir.
Kepala Satpol PP Riau, Hadi Penandio membenarkan adanya penemuan mayat di Gedung Wakil Rakyat tersebut.
“Iya, ada penemuan mayat di Basement Kantor DPRD Riau,” kata Hadi, Sabtu (10/9/2022) siang.
Di parkiran Basement DPRD Riau, Tim Inafis Polresta Pekanbaru terlihat tengah bekerja. Petugas berupaya mengeluarkan jenazah korban dari kendaraan roda empat tersebut.
Bagian wajah korban terlihat sudah menghitam. Korban diperkirakan telah meninggal dunia sejak beberapa jam lalu.
Kasatreskrim Polresta Pekanbaru, Kompol Andri Setiawan mengatakan, pihaknya masih melakukan pendalaman terhadap kematian korban. Pihaknya sebut Andri, tengah melakukan penyelidikan.
“Kami datangi TKP dan lakukan olah TKP terkait diduga ada mayat perempuan di dalam mobil. Posisinya tergantung,” ungkap Kompol Andri.
Andri menjelaskan, pihaknya juga telah memintai keterangan beberapa orang saksi. Salah satu saksi berinisial F, diduga selingkungan korban telah diamankan.
"Ada beberapa saksi sudah diperiksa dan kami masih melakukan pendalaman,” papar Andri.
Ketika ditanya mengenai penyebab pasti kematian Fitri, ia belum dapat memastikannya. Begitu pula apakah ditemukan adanya tanda-tanda kekerasan di badan korban.
"Kami belum bisa pastikan. Saat ini jasad sedang berada di rumah sakit. Kita masih koordinasi dengan pihak rumah sakit dan keluarga korban," jelasnya.
Beredarkan kabar bahwa Fitri diduga sebagai korban pembunuhan yang dilatarbelakangi hubungan gelap.
Berita Terkait
-
Pemkot Semarang Tunggu Hasil Tes DNA soal Temuan Mayat yang Diduga PNS Saksi Korupsi
-
PNS Berhijab Tewas Tergantung di Parkiran DPRD Riau, Perselingkuhan Diduga Jadi Penyebab
-
Gempar Penemuan Mayat Perempuan Berpakaian Dinas di Basement Parkir DPRD Riau
-
Geger Penemuan Mayat dengan Kepala Tinggal Tengkorak di Sukabumi, Ini Penjelasan Kepolisian
-
Pemkot Semarang Buka Suara soal Dugaan PNS Saksi Kunci Korupsi Rp3 Miliar Tewas Terbakar, Ini Perkaranya
Terpopuler
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
- DANA Kaget Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cair Rp 255 Ribu
- Fakta-Fakta Korupsi Bupati HSS Kalsel, Diduga Minta Dana Proyek Puluhan Miliar
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- 18 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Oktober: Klaim Ballon d'Or 112 dan Gems
Pilihan
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
Terkini
-
Dukung MotoGP Mandalika 2025, Wujud Nyata BRI Dorong Pertumbuhan Ekonomi Masyarakat
-
Berkat Inovasi dan Bimbingan BRI, DBFOODS Berhasil Memperluas Jangkauan Pasar
-
Bocoran iPhone Lipat, Disebut Mirip Dua iPhone Air yang Disatukan
-
iPhone Air vs iPhone 17 Pro, Mana yang Punya Daya Tahan Lebih Unggul?
-
iPhone 17 Series dan iPhone Air Segera Hadir di Indonesia, Ada Penawaran Spesial