SuaraRiau.id - Sebuah truk tronton terjun masuk jurang di kawasan Panorama 2 Sitinjau Lauik, Kecamatan Lubuk Kilangan, Kota Padang, Sumatera Barat (Sumbar) pada Minggu (28/8/2022).
Sopir truk dilaporkan hilang dan pencarian pun dilakukan. Namun, belakangan sang pengemudi akhirnya ditemukan.
Kabar korban sudah ditemukan dibenarkan Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Kelas A Padang, Abdul Malik.
"Kita telah mendapatkan laporan bahwa korban yang bernama Dedek Supriadi (35) sudah berada di kediamannya di Kawasan Talang Plaju, Kota Palembang, Sumatera Selatan (Sumsel)," ujarnya saat dihubungi Covesia.com--jaringan Suara.com, Selasa (30/8/2022).
"Tadi kami dapat informasi dari SAR Palembang bahwa korban sudah di rumahnya di Palembang dalam keadaan sehat," imbuh Malik.
Dia juga menceritakan kronologis bisa diketahuinya korban sudah berada di Palembang berawal dari adanya sedikit kecurigaan dari Tim pencari pada hari pertama dan hari kedua, karena tidak ada bercak darah di sekitar kendaraan dan tidak ada sobekan kain di bodi-bodi kendaraan.
"Lalu setelah dipastikan, memang tidak ada kita tetap melakukan pencarian karena itu kan hanya dugaan, tapi kita meminta bantuan dari kantor SAR Palembang untuk mengecek ke rumah korban," ucap Malik.
"Setelah kita dapat identitas dia, dimana dia tinggal, akhirnya pada pukul 11.59 WIB tadi kawan-kawan SAR Palembang mendatangi rumahnya dan mendapati korban telah berada di sana, dan dalam keadaan sehat," sambungnya.
Korban, lanjutnya berdasarkan informasi yang didapat juga baru sampai di rumah tadi pagi.
Lebih lanjut ungkapnya karena korban sudah diketahui keberadaannya maka pencarian akan dihentikan.
"Iya kita tarik semua personil yang ada, karena kalau untuk evakuasi truk bukan tugas kita," imbuhnya.
Sementara itu, Dedek mengaku kepada petugas bahwa saat truk masuk ke jurang, ia diangkat orang dan tidak sadar lagi hingga sudah berada di kediamannya.
“Seingat saya begitu, kejadiannya masuk jurang tu sekitar jam 12 malam,” kata dia.
Berita Terkait
-
Video Istri Polisi Digerebek Bersama Mantan Pacar di Hotel Viral, Netizen: Cakepan Suaminya Lho
-
Cerita Polisi di Sumsel, Gerebek Istri Bersama Mantan Pacar di Kamar Hotel Mewah Palembang
-
Kemenhub Minta Pemilik Truk Wajib Uji KIR, Berkaca dari Kecelakaan Maut Bekasi
-
Tragis, Kecelakaan Truk Memakan Tujuh Bocah SD Meninggal Dunia
-
Halo Warga Sumsel, Jalan Lintas Palembang-Betung Banyuasin Bakal Ditutup 12 Hari
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
Terkini
-
Indonesia Berprestasi di SEA Games 2025, Menpora: BRI akan Transfer ke Rekening Atlet dan Pelatih
-
4 Mobil Bekas 100 Jutaan untuk Keluarga, Mesin Bandel dan Kabin Nyaman
-
3 Mobil Suzuki Bekas 7-8 Penumpang, Desain Gagah dan Fleksibel
-
4 Mobil Toyota Bekas dengan Captain Seat, Kemewahan Menyamai Alphard
-
6 Mobil Bekas Selain Alphard yang Menawarkan Captain Seat Terbaik